Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co
Kasus Korupsi Meikarta

Neneng Rahmi Tak Dapat Remisi di HUT RI 74

Adji | Minggu, 18 Agustus 2019
Neneng Rahmi Tak Dapat Remisi di HUT RI 74
Lapas Kelas IIB Anak dan Perempuan Tangerang
-

RADAR NONSTOP - Kepala Lapas Kelas IIB Anak dan Perempuan Tangerang, Prihartati mengatakan, ada 17 warga binaan kasus korupsi yang tidak mendapatkan remisi khusus hari kemerdekaan.

Dari 17 warga binaan tersebut salah satunya mantan Kepala Bidang pada Dinas Pekerjaan Umum dan Permukiman (PUPR) Kabupaten Bekasi yang tersandung kasus korupsi Meikarta, Neneng Rahmi Nurlaili.

“Untuk kasus korupsi memang sudah tidak dapat remisi khusus, karena memang dalam Peraturan Pemerintah sudah diatur bahwa warga binaan kasus korupsi tidak diberikan remisi pada hari khusus,” katanya.

BERITA TERKAIT :
Sebut Kasus Meikarta, Reklamasi, BLBI Hingga e-KTP, Busyro Muqoddas Nilai Saat Ini KPK KW
Bingung Karena Digugat 56 M, Konsumen Meikarta: Kita Belum Dapat Unit 

Mereka tidak dapat remisi dikarenakan adanya PP 99 Tahun 2012 dimana untuk kasus korupsi memang tidak mendapatkan remisi di hari khusus, mereka harus tetap menjalankan hukumannya sesuai dengan putusan yang telah ditetapkan.

"Kalau Ibu Neneng dipindahkan oleh KPK dari Lapas Sukamiskin ke tempat saya, hal itu dikarenakan beliau masih menjalani serangkaian pemeriksaan oleh KPK. Untuk lebih mudah makanya dipindahkan ke sini, dan beliau juga tidak mendapatkan remisi khusus," ungkapnya.