RN - Kader PSI Surya Tjandra memutuskan untuk mendukung Anies. Mantan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional dukung Anies untuk Capres 2024.
Sebelumnya mantan staf Ahok, Sunny Tanuwidjaya mendukung Anies. Salah satu pendiri PSI ini mendukung Anies dan keluar dari PSI.
Begitu juga dengan Tsamara Amany. Dia habis dibully kerana telah menudukung Anies. Fenomena kader PSI mendukung Anies menjadi lucu.
BERITA TERKAIT :Sebab, selama ini elit PSI selalu membully dan menyerang Anies. Ketua DPW PSI DKI Jakarta Michael Victor Sianipar mengungkap itu keputusan pribadi Surya Tjandra.
"Sebagai sesama kader saya rasa itu sikap pribadi beliau, keputusan pribadi yang saya juga harus hormati dan hargai," kata Michael Sianipar saat dihubungi, Jumat (29/7/2022).
Michael mengaku telah lama mengenal Surya Tjandra sebagai kader di PSI. Dia meyakini apa yang diputuskan Surya Tjandra pasti sudah melalui perenungan dan pertimbangan pribadi.
"Bro Surya Tjandra ini kader lama di PSI yang pernah jadi Wamen. Saya sudah lama kenal beliau. Soal sikap politik yang Bro Surya sampaikan, saya kira beliau sudah melalui perenungan dan pertimbangannya sendiri sehingga sampai ke kesimpulan itu," ucapnya.
Lebih lanjut, Michael juga mengungkap sosok Surya Tjandra. Dia menilai Surya Tjandra sebagai salah satu kader terbaik PSI.
"Bro Surya S3 hukum di universitas terbaik Belanda, seorang tokoh Tionghoa dan akademisi yang juga punya reputasi kuat sebagai aktivis buruh. Integritas dan konsistensinya tidak diragukan lagi. Salah satu kader terbaik yang PSI miliki," ujarnya.
Diketahui sebelumnya Surya Tjandra mengaku mendukung Anies Baswedan maju menjadi capres 2024. Surya yakin Anies bisa meneruskan program dan kebijakan yang dibuat Presiden Jokowi.
Surya Tjandra, menilai presiden terpilih di 2024 harus bisa meneruskan program Jokowi. Pandangan Surya berlaku bagi siapa pun presidennya.
"Harus ada ya pertama, dan kedua, kita kan dalam pilpres, pileg itu bukan nyari malaikat, bukan nyari manusia dewa atau setengah dewa. Tapi manusia yang ada, dalam konteks itu siapa pun yang ada harus bisa ngelanjutin, bukan cuma amanat ya," kata Surya seperti dilihat dalam diskusi di Total Politik, Kamis (28/7/2022).
Surya Tjandra mengatakan, dari nama-nama yang beredar di bursa Pilpres 2024, dirinya mendukung Anies maju capres. Dia menilai Anies memiliki kemampuan dan kapasitas.
"Jadi interaksi saya yang sekarang dengan yang sekarang namanya muncul dalam konteks pekerjaan, apa yang dia kerjakan, apa yang kita kerjakan klopnya gimana ya untuk daerah untuk isu tertentu," kata Surya.
"Jadi ya dari pilihan-pilihan yang ada memang kalau saya pribadi saya ngerasa Pak Anies, dari beberapa ini memang harus saya akuin Pak Anies yang punya kemampuan punya kapasitas, dia buktikan pada saat dia kerja sebagai Gubernur DKI ya paling tidak, dan kalau ini bisa di-scale up Jakarta-1 bisa jadi Indonesia-1," imbuh Surya Tjandra.