Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Banteng Desak Satpol Tertibkan Spanduk Kampanye di Jakarta

SOF | Senin, 08 Oktober 2018
Banteng Desak Satpol Tertibkan Spanduk Kampanye di Jakarta
Salah satu spanduk kampanye yang merusak estetika kota
-

RADAR NONSTOP - Pemasangan spanduk dan baliho kampanye di Jakarta yang tidak teratur membuat keindahan Jakarta mulai memudar. Satpol PP dinilai lambat dalam mengantisipasi  pemasangan spanduk oleh timses di kampung-kampung di Jakarta.

DPRD DKI pun mendesak agar Satpol DKI segera melakukan penertiban terhadap pemasangan atribut caleg dan partai dilingkunganya masing-masing.

"Kalau dibiarkan, tentunya Jakarta akan semakin semerawut. Ibukota yang sudah ditata dengan baik oleh gubernur, malah akan berantakan karena ulah timses dan caleg yang tidak mau ikuti aturan KPU,"ujar anggota fraksi PDIP, Jhony Simanjuntak kepada radarnonstop, kemarin.

BERITA TERKAIT :
Jadi Caleg DPR Gagal, Ahmad Ali Cari Hoki Maju Pilkada Sulteng 
29 Caleg PDIP Jateng Terancam Tak Dilantik, Dampak Ganjar-Mahfud Ambruk? 

Menurut Jhony, pada pileg 2019 penggunaan kampanye dengan spanduk dan baliho tidak memiliki manfaat, dan hanya akan membuat Jakarta terlihat kumuh. Masyarakat pun, dalam melihat spanduk dan baliho, hanya sekilas dan tidak akan menambah keterpilihan calegnya.

"2019 masyarakat Jakarta hanya akan memilih caleg yang turun langsung dan peduli pada warga. Bukan caleg yang memiliki banyak spanduk,"tukasnya.

 

 

#Spanduk   #Caleg   #Satpol