Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Warga Cilangkap Antusias Sambut Rencana Perumda Sarana Jaya

RN/TIM | Selasa, 26 Maret 2019
Warga Cilangkap Antusias Sambut Rencana Perumda Sarana Jaya
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama Dirut Perumda Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan di depan maket rumah DP Nol Rupiah Klapa Village -Net
-

RADAR NONSTOP - Warga Cilangkap menyambut gembira rencana pembangunan rumah DP Nol Rupiah di wilayah mereka. Warga berharap, Perumda Sarana Jaya segera merealisasikan pembangunan tersebut.

“Wah, kita sangat senang ada rumah DP Nol Rupiah disini (Cilangkap). Kami yakin dengan ada rumah DP nol persen itu, Cilangkap akan tambah ramai, dan otomatis akan meningkatkan ekonomi masyarakat,” ujar Mang Yuss (37) warga Cilangkap yang biasa berjualan sate persis diseberang lokasi rencana pembangun rumah DP Nol Rupiah Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur.

Hal senada juga dikatakan Titin (41), wanita paruh baya pemilik E-KTP DKI Jakarta yang mengaku belum pernah memiliki rumah ini sangat berharap rumah DP Nol Rupiah yang akan dibangun oleh Perumda Sarana Jaya adalah jawaban atas mimpinya memiliki rumah hunian sederhana.

BERITA TERKAIT :
Zulhas Dorong Putrinya Jadi Gubernur Jakarta, Gaduh Kopi Starbucks Di Mekkah Untuk Dongkrak Nama Zita? 
KPK Baru Tangkap Teri Dalam Kasus Korupsi Rumah Rumah Jabatan DPR, Sekjen Kapan Nih?

“Mudah - mudahan saya bisa dapat, Insyaalllah pembangunan rumah DP Nol Rupiah ini adalah berkah buat warga Jakarta, khususnya keluarga kami yang sudah lama memimpikan rumah hunian milik,” katanya penuh harap.

Terpisah, Direktur Utama Perumda Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan mengatakan, selain Klapa Village di Duren Sawit, Jakarta Timur,  pihaknya akan menambah pembangunan rusunami, salah satunya akan dibangun di Cilangkap, Jakarta Timur.

“Untuk pembangunan yang di Cilangkap, rencananya akan dimulai pada bulan Mei atau Juni,” katanya.

Dikatakan Yoory, rencananya untuk di wilayah Cilangkap, nantinya akan dibangun 900 unit hunian. Pihaknya sudah menyiapkan lahan seluas kurang lebih 2,9 hektar. “Kami usahakan tahun ini rencana groundbreaking, mulai pembangunan, supaya tahun depan sudah bisa jadi,” terangnya.

Perumda Pembangunan Sarana Jaya, sendiri, lanjut Yoory, ditargetkan membangun 13.500 unit hunian DP 0 rupiah. 

Semua itu sudah masuk dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) Pemprov DKI Jakarta 2018-2023. “Mudah-mudahan semua pembangunan bisa terlaksana dengan baik,” pungkasnya.

#Saranajaya   #Rumah   #DP