Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Asiek, Transjakarta Buka Rute Baru Tanah Abang - Blok M

RN/CR | Rabu, 23 Januari 2019
Asiek, Transjakarta Buka Rute Baru Tanah Abang - Blok M
Halte Transjakarta -Net
-

RADAR NONSTOP - Transportasi massal kebanggaan warga DKI Jakarta terus berbenah. Untuk meningkatkan pelayanan serta memperluas rute, Transjakarta membuka rute baru, Tanah Abang - Blok M.

Diharapkan, rute baru ini akan menjadi primadona bagi warga Ibukota, khusunya pengguna angkutan umum.

"Rute baru Tanah Abang-Blok M menjadi solusi yang tepat warga yang menggunakan kereta api dari stasiun Tanah Abang dan beraktivitas di sepanjang perkantoran Sudirman-Thamrin," kata Direktur Operasional Transjakarta Daud Joseph di Jakarta Pusat, Selasa (22/1/2019).

BERITA TERKAIT :
Puluhan Bus Transjakarta Stuck di Kuningan Jaksel, Pengamat: Jajaran Direksi Harus Dicopot!
Mobil Dinas Terobos Busway, Netizen: Pejabat Dilarang Dan Rakyat Melenggang

Pada rute Tanah Abang-Blok M, dilayani lima unit bus yang  beroperasi setiap hari mulai pukul 05.00 WIB -22.00 WIB.

“Rute Tanah Abang-Blok M dilayani lima unit bus Metrotrans untuk tahap awal. Bus Metrotrans memiliki kapasitas  68 orang, dengan 41 tempat duduk," tambah Daud.

Bus Metrotrans yang melayani rute Tanah Abang-Blok M, Daud menjelaskan memiliki kelebihan ketinggian lantai dapat disesuaikan dengan jalan untuk kenyamanan keluar masuk penumpang.

"Di dalam bus, dilengkapi dengan satu area kursi roda, serta tersedia pula ram kursi roda di area pintu untuk memudahkan keluar masuknya penumpang difabel. Selain itu, terdapat dua pintu penumpang berlantai rendah di sisi kiri bus," tambahnya.

"Bus ini juga dilengkapi dengan dua buah televisi wide screen 29 inci dan rekaman kamera pemantau untuk memantau setiap area di dalam dan di luar bus," paparnya.

Rute Tanah Abang-Blok M terhubung dengan sejumlah layanan Transjakarta, seperti koridor 1, 1C, 1E, 1K, 6M, 6N,7B, 8D, 8E, 9H, 13A, B13. Serta program integrasi moda transportasi, Jak Lingko, yakni JAK07, JAK 10, JAK 11, JAK 12, dan JAK 14. 

"Dengan ini memudahkan masyarakat menjangkau angkutan umum yang aman, layak, dan terjangkau," kata Daud Joseph.

Sama seperti layanan sebelumnya, Daud menambahkan dapat menempelkan kartu elektronik pada mesin yang terpasang di dalam bus Metrotrans untuk transaksi pembayaran setiap menggunakan sarana transportasi milik Pemprov DKI tersebut.