Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Rekam Jejak Prof Heri Hermansyah, Kandidat Terkuat Presidium Kahmi dari Akademisi

Tori | Senin, 21 November 2022
 Rekam Jejak Prof Heri Hermansyah, Kandidat Terkuat Presidium Kahmi dari Akademisi
Prof. Heri Hermansyah/Ist
-

RN - Sebanyak 1.096 orang utusan, merujuk data terbaru panitia, yang sudah mendaftar Musyawarah Nasional (Munas) ke-XI Korps Alumni HMI (Kahmi) di Palu, Sulawesi Tengah pada 24 – 28 November 2022.

Sedangkan keseluruhan dengan peninjau mencapai 6 ribu orang. Ribuan utusan itu berasal dari Majelis Nasional (MN), Majelis Wilayah (MW), Majelis Daerah (MD), dan Majelis Perwakilan (MP) Luar Negeri.

Di antara agenda utama munas yakni memilih sembilan orang presidium Kahmi periode 2022-2027.

BERITA TERKAIT :
KAHMI Jaya Bentuk Desk Pilkada, Untuk Menjaga Kualitas Demokrasi Jakarta 
Golkar Kisruh, Opung Luhut Cium Aroma Goyang Airlangga

Panitia seleksi sebelumnya telah menetapkan 40 kandidat dari berbagai latar belakang, mulai dari politisi, akademis, profesional, birokrat hingga pengusaha.

Dari kalangan akademis terdapat nama Prof Heri Hermansyah, yang saat ini menjabat sebagai Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia yang terpilih pada Januari 2022.

Prof Heri, begitu ia disapa, mengusung visi meningkatkan peran Kahmi membentuk karakter generasi muda yang ungguk berdampak kejayaan peradaban Indonesia Raya.

"Saya percaya bahwa Kahmi adalah salah satu instrumen organisasi nasional yang kuat untuk membangun kembali kejayaan bangsa Indonesia. Terutama dengan melakukan regenerasi dan kaderisasi, Inklusif, menguatkan networking lokal dan global, membangun jiwa enterpreneurship, serta menguatkan digitalisasi Teknologi organisasi" ujar mantan koordinator Presidium MD Depok 2013-2018 ini.

Rekam jejaknya dalam ber-KAHMI cukup mumpuni di antaranya sebagai koordinator Presidium MD Depok 2013-2018, Presidium MW Kahmi Jaya 2016-2021, serta Ketua Majelis Pakar MD Depok hingga saat ini.

Prof Heri disebut-sebut salah satu kandidat kuat Presidium MN Kahmi 2022-2027. Bahkan, kabarnya banyak MW MD yang telah mengajukan dukungan kepada Prof Heri.

"Saya akan bersinergi dengan para senior, seluruh MW MD dan MP untuk meningkatkan kembali value Kahmi sebagai barometer kebangsaan yang mengusung semangat berNKRI," pungkas alumni S1 Univ Indonesia dan S2-S3 Tohoku Univ, Jepang ini.

Presiden Jokowi dijadwalkan hadir sekaligus membuka agenda lima tahunan Kahmi tersebut. Selain itu juga akan dihadiri berbagai pejabat dan tokoh nasional seperti Ketua DPR RI Puan Maharani, Menko Polhukam Mahfud MD, Menko PMK Muhadjir Effendi, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Ketum PBNU Yahya Cholil Staquf, Ketum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, dan lainnya.