Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Tak Jadi Hari Ini, Bareskrim Serahkan Sambo Cs ke Kejaksaan Rabu

RN/CR | Senin, 03 Oktober 2022
Tak Jadi Hari Ini, Bareskrim Serahkan Sambo Cs ke Kejaksaan Rabu
-Net
-

RN - Rencana pelimpahan tahap kedua barang bukti dan para tersangka kasus dugaan pembunuhan berencana dan perintangan penyidikan atau obstruction of justice dalam kasus Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan hari ini, Senin (3/10/2022) tertunda.

"Nanti pada hari Rabu, 5 Oktober diserahkan di Bareskrim," terang Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo melalui pesan tertulis, Senin (3/10).

Dedi menjelaskan pelimpahan tersebut dilakukan tim penyidik menindaklanjuti keputusan jaksa penuntut umum (JPU) yang menyatakan seluruh berkas perkara lengkap atau P-21.

BERITA TERKAIT :
Wakapolri Ahmad Dofiri, Bongkar Kasus Ferdy Sambo Hingga Tumpas Gangster DIY
Judi Online Digandrungi Anak Muda, Biang Keroknya Influencer Dan Pasangan Murah Hingga Beking

Terdapat lima orang tersangka yang diproses hukum dalam kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir J. Yakni Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bripka Ricky Rizal atau Bripka RR, Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E, dan Kuat Maruf.

Para tersangka dijerat Pasal 340 tentang pembunuhan berencana subsider Pasal 338 juncto Pasal 55 juncto Pasal 56 KUHP.

Sementara untuk perkara obstruction of justice di kasus penyidikan Brigadir J, total ada tujuh berkas tersangka dengan tujuh berkas perkara.

Mereka adalah Ferdy Sambo, Brigjen Hendra Kurniawan, Kombes Agus Nurpatria, AKBP Arif Rahman, Kompol Baiquni Wibowo, Kompol Chuck Putranto, dan AKP Irfan Widyanto.