Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Inter Milan Ingin Bajak Bek Schalke Ini

ERY | Jumat, 25 September 2020
Inter Milan Ingin Bajak Bek Schalke Ini
Ozan Kabak - Net
-

RADAR NONSTOP – Inter Milan bergerak cepat mencari pengganti Milan Skriniar yang bakal hengkang ke Tottenham Hotspur. Inter membidik bek Schalke, Ozan Kabak.

Sektor bek tengah menjadi salah satu fokus Inter di bursa transfer musim panas ini. Pasalnya, mereka baru saja melepas bek veteran Diego Godin ke sesama klub Serie A Italia, Cagliari.

Kini, Nerazzurri pun bakal segera kehilangan satu lagi bek sentralnya usai Milan Skriniar menjadi incaran Tottenham Hotspur. Klub besutan Jose Mourinho itu bahkan telah mengajukan penawaran 50 juta Euro (Rp 870 miliar) untuk bek asal Slovakia tersebut.

BERITA TERKAIT :
Judi Online Mau Dibasmi Jokowi, Ada Oknum Jenderal Yang Bakal Pusing? 
Dua ASN di Jakut Panik KTP di Coret dari DKI Jakarta

Inter sendiri tidak keberatan melepas Skriniar ke pelukan The Lilywhites. Pasalnya, pemain 25 tahun itu dinilai tidak cocok dengan pola tiga bek sentral yang diterapkan pelatih Antonio Conte.

Dengan adanya tawaran dari Tottenham Hotspur ini, Nerazzurri pun berencana menginvestasikan uang penjualan Skriniar untuk mendatangkan bek tengah baru.

Inter Milan pun mulai membidik sejumlah pemain untuk dijadikan pengganti Skriniar. Menurut pakar transfer Gianluca di Marzio, salah satu sosok tersebut adalah bek tengah Schalke, Ozan Kabak.

Kabak sendiri merupakan pemain andalan Schalke. Bersama tim Bundesliga Jerman itu, musim lalu ia tampil di 28 laga di semua kompetisi. Ia bahkan telah tampil di pekan perdana Bundesliga musim ini, meski akhirnya Schalke justru dibantai Bayern Munchen 0-8.

Dengan usianya yang baru 20 tahun, Kabak dinilai bisa menjadi pilihan yang baik bagi Inter Milan untuk dijadikan investasi jangka panjang. Apalagi, ia terbilang berpengalaman karena sudah rutin bermain di liga top Eropa bersama Schalke.

#Kabak   #Bek   #Schalke