Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Sosialisasi Perkembangan DP Nol Rupiah, Daya Tarik Pengunjung di Booth Sarana Jaya

ALM/NS/RN | Minggu, 16 Juni 2019
Sosialisasi Perkembangan DP Nol Rupiah, Daya Tarik Pengunjung di Booth Sarana Jaya
Booth Sarana Jaya di acara PRJ, Kemayoran.
-

Perkembangan Hunian DP Nol Rupiah menjadi daya tarik tersendiri di booth Sarana Jaya di acara Jakarta Fair Kemayoran (JFK) yang digelar di areal Hall C1, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

"Saya ingin tahu dengan jelas sebenarnya hunian DP nol rupiah apakah benar-benar ada. Dan ternyata sedang tahap pembangunan, semoga terealisasi dengan baik," ujar Ahmad Taufik, salah satu pengunjung di booth Sarana Jaya, Minggu (16/6).

Selain itu, Mistahun (50) mengatakan, lokasi pembangunan hunian DP nol rupiah sangat jauh dari lokasi rumahnya yang berada di Jakarta Utara.

BERITA TERKAIT :
DPRD DKI Penikmat Duit Lahan Rorotan Siap-Siap Diborgol KPK
Aktor Kasus Rorotan (Yorry) Bayar 130 Juta Dapat Mainan Ponsel

Berdasarkan pantauan di lokasi, pengunjung yang mampir di booth Sarana Jaya di dominasi menanyakan perkembangan hunian DP Nol Rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur.

Di sisi lain, dengan adanya Acara Jakarta Fair Kemayoran (JFK) ini memberikan peluang untuk Sarana Jaya mempromosikan secara maksimal hunian dan alat produksi yang sedang dibangun kepada pengunjung.

Perlu diketahui, jika dilihat dari jumlah pengunjung di booth Sarana Jaya mulai 22 Mei hingga 16 Juni 2019 mencapai 125 orang.