RADAR NONSTOP - Sebelum melakukan aksi kerusuhan, ratusan massa terlebih dahulu menemui sejumlah orang dikawasan Sunda Kelapa.
Begitu dikatakan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (22/5/2019).
"Para tersangka ini yang disuruh itu berasal dari luar jakarta dan kemudian dari Jawa Barat, dia kemudian datang ke Sunda Kelapa, ketemu dengan beberapa orang dulu sana," katanya.
BERITA TERKAIT :Saat ini pihaknya tengah mencari sejumlah orang yang ditemui perusuh bayaran tersebut. “Kita sedang cari siapa orang yang ditemui itu," ujar Argo.
Sebelumnya diberitakan, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan pihaknya berhasil mengamankan 257 orang tersangka perusuh aksi 22 Mei 2019 dari 3 Tempat Kejadian Perkara (TKP).
"Iya jadi kami dari Direktorat Kriminal Umum Polda Metro bersama Reserse Polres Jakbar menangkap total tersangka sebanyak 257 orang dari tiga TKP aksi 21-22 Mei," pungkasnya.