Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Pasang Bobby, Gerindra Tak Gentar Lawan Ahok Di Sumut 

RN/NS | Selasa, 28 Mei 2024
Pasang Bobby, Gerindra Tak Gentar Lawan Ahok Di Sumut 
-

RN - PDIP sedang menggadang-gadang Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok untuk maju di Pilgub Sumatera Utara (Sumut). Gerindra tak gentar dan bakal memasang Bobby Nasution. 

Diketahui, menantu Jokowi itu kini sudah memegang kartu anggota atau KTA Gerindra.

"Ya namanya kontestasi, Gerindra sudah memajukan Bobby Nasution sebagai calon Gubernur Sumatera Utara dari Patai Gerindra," ujar Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad.

BERITA TERKAIT :
Tanya Bobby Soal Blok Medan, Edy Rahmayadi Gak Ada Takutnya Ke Mantu Jokowi 
Mantu Jokowi Disoraki Blok Medan Oleh Pendukung Edy, Debat Pilkada Sumut Lebih Seru Dari Jakarta 

Dasco memastikan kontestasi akan dihadapi siapapun calon yang akan menjadi lawan Bobby. Dia juga menyebut akan mengerahkan segala upaya dan strategi untuk menang.

"Sehingga, siapapun lawannya dalam kontestasi ini harus dihadapi, dan kita harus mencurahkan segala upaya dan strategi untuk memenangkan kontestasi," ujar Dasco.

Diberitakan sebelumnya, Ketua DPD PDIP Sumatera Utara, Rapidin Simbolon, mengatakan dirinya telah berkomunikasi dengan Ahok terkait Pilgub Sumut. Rapidin mengatakan Ahok siap maju dalam Pilgub Sumut jika ditugasi oleh partai.

"Kita semua berkomunikasi. Dengan Pak Ahok, saya sudah dua kali berkomunikasi, 'Pak, kalau Anda diterjunkan di Sumut, siap nggak, Bang? Siap nggak, Pak Ahok?'. 'Kalau sudah partai yang instruksikan, jangankan Sumut, ke Papua juga saya siap'. Itu jawaban kader sejati," kata Rapidin di Beach City Internasional Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (25/5).

Ahok sendiri mengaku belum mendapatkan instruksi khusus dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, kecuali ditugasi partai membantu pilkada-pilkada pelbagai daerah. Namun, dia mengaku tidak mengerti seluk-belum Sumatera Utara.

"Nggak lah, saya juga nggak 'gitu paham Sumut juga," kata Ahok, Minggu (26/5).