Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Grace Natalie Maju Gubernur DKI, Banyak Parpol Ogah Koalisi Dengan PSI?

RN/NS | Sabtu, 23 Maret 2024
Grace Natalie Maju Gubernur DKI, Banyak Parpol Ogah Koalisi Dengan PSI?
-

RN - Selain Kaesang, nama Grace Natalie juga disebut-sebut akan dimajukan sebagai calon gubernur (cagub) DKI Jakarta. Grace dinilai punya kans menang. 

Tapi nama Grace ternyata banyak tidak disukai oleh parpol di Jakarta. Bahkan, banyak parpol enggan koalisi dengan PSI. 

"PSI memang lumayan di DKI tapi peluang PSI merajut koalisi berat. Banyak yang sreg dengan gaya PSI," tegas pengamat politik Adib Miftahul, Sabtu (23/3). 

BERITA TERKAIT :
Jawaban Malu-Malu Risma Saat Didorong Jadi Gubernur Jakarta 
Survei Zaki Nyungsep, Golkar DKI Mau Tiru Gaya Anies Kalahkan Ahok 

Adib melanjutkan, PSI harus bisa merubah pola komunikasi politiknya. Kalau masih bergaya sok hebat dan sok kuat pastinya berat mencari kawan koalisi.

"Inikan Jakarta bukan daerah. Kalau gaya PSI masih model lama berat lah," sindirnya.

Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Indonesia, Ujung Komarudin, menilai kans Grace Natalie untuk maju dalam pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI Jakarta cukup berat. Pasalnya, sosok Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu belum tentu diterima oleh partai lainnya.

"Ya itu (Grace) kan terserah PSI, selera PSI. Namun apakah partai lain mau berkoalisi dengan PSI? Lalu apakah Grace itu laku di calon gubernur dan wakil gubernur?" kata Ujang, Jumat (22/3/2024).

Ia mengakui Grace mendapatkan suara paling tinggi dalam pemilihan legislatif (pileg) DPR di DKI Jakarta. Namun, kontestasi pilkada berbeda dengan pileg DPR.

Menurut dia, untuk mengusung calon gubernur (cagub) atau calon wakil gubernur (cawagub), dibutuhkan dukungan dari partai lain. Sementara nama Grace belum tentu diterima oleh partai lain.

"Itu hak PSI untuk mengusung Grace Natalie, tapi saya melihatnya sulit dan berat. Karena partai-partai belum tentu mau mengusung Grace Natalie," kata dia.

Diketahui, sejumlah nama yang sudah muncul untuk meramaikan pilkada DKI Jakarta, seperti Ahmad Sahroni, Ridwan Kamil, Ahmed Zaki, Tri Rismaharini, Mardani Ali Sera, dan Ida Fauziyah. 

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni sempat menggoda Grace Natalie untuk maju dalam pemilihan gubernur (pilgub) Provinsi DKI Jakarta. Pasalnya, Grace disebut memiliki rekam jejak yang baik dalam pemilihan legislatif (pileg) DPR daerah pemilihan (dapil) DKI Jakarta III.

"Sudah dua kali (Grace Natalie) pemilihan legislatif suara terbanyak di Jakarta. Enggak tahu nih apakah nanti apakah maju di DKI atau apa. Nanti, ya tergantung," kata dia dalam kesempatan yang sama.

Grace diketahui meraih 193.556 suara di dapil DKI Jakarta III. Suara itu merupakan yang tertinggi dibandingkan raihan para caleg yang berkontestasi dalam pileg DPR di wilayah DKI Jakarta. Namun, Grace tak dapat melaju ke Senayan lantaran suara partainya tak mencapai ambang batas 4 persen secara nasional.