RN - Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut) ogah mengusung Edy Rahmayadi. Gerindra menuding kalau mantan Gubernur Summut itu telah berkhinat.
Edy dicap sudah mengkhianati Prabowo Subianto pada Pilpres 2024. Edy menurut data Gerindra sering melontarkan pernyataan-pernyataan yang mengkritik Prabowo.
Edy juga sesumbar mengalahkan Prabowo di Sumut hingga 70 persen. "Gerindra sudah mengusung Edy Rahmayadi pada Pilgub 2018 yang lalu, kini 2024 tidak pastinya," tutur Sekretaris Gerindra Sumut Sugiat Santoso.
BERITA TERKAIT :Sugiat mengatakan, pihaknya saat ini sudah mulai mentabulasi nama-nama kandidat yang akan didukung nantinya. Nama-nama itu, sebut Sugiat, merupakan kader-kader Gerindra.
Nama-nama itu, lanjut Sugiat, nantinya akan dikirimkan ke DPP Gerindra sebagai rekomendasi. Soal keputusan siapa yang akan diusung, Sugiat menyebut akan diputuskan oleh DPP Gerindra.