RN – Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Melani Leimena Suharli, mengingatkan masyarakat akan pentingnya memahami nilai-nilai yang terkandung dari 4 Pilar MPR RI.
4 Pilar MPR RI yang dimaksud anggota Komisi VI DPR itu, yakni Pancasila, UUD NRI 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika.
Wakil Ketua MPR RI Periode 2009-2014 ini mengatakan, 4 Pilar Kebangsaan itu merupakan fondasi bagi kehidupan berbangsa.
BERITA TERKAIT :"Berbagai macam-macam isu perkembangan dunia juga menjadi wacana penting. Untuk menangkal nilai-nilai dari luar yang membawa efek negatif," kata Melani dalam pidatonya, saat menggelar acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI bersama warga Jakarta Pusat, di Jakarta, Sabtu (4/3).
Oleh sebab itu, Melani menegaskan, anak-anak kecil selaku penerus bangsa harus ditanamkan jiwa nasionalis sejak dini. "Diperlukan 4 Pilar MPR ini sebagai fondasi, agar tak tergerus jiwa nasionalismenya para penerus bangsa ini dari pihak luar," tutur Melani.
Diketahui, dalam acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI itu, dihadiri oleh warga dari Jakarta Pusat yang diwakili para ketua RT dan RW dari lima kecamatan Senen, Johar Baru, Menteng, Tanah Abang dan Kemayoran. Para guru Paud hingga pengurus Karang Taruna juga hadir.
Dalam sosialisasi tersebut, Melani tak lupa memberikan bantuan alat hadroh untuk Majelis Taklim Khoirul Bariyah Kelurahan Kramat. Ada juga bantuan kursi untuk Bapak Yadi RT 4 kelurahan Cikini.