RN - Untuk lebih erat dalam menjaga kerukunan umat beragama bagi masyarakat sebagaimana dalam balutan Bhineka Tunggal Ika.
Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat akan membangun Taman Kerukunan. Dimana, taman tersebut terdapat rumah panggung dikelilingi miniatur bangunan tempat ibadah berbagai agama, seperti Islam, Katolik, Kristen, Hindu, Budha dan Konghucu.
Peresmian itu sendiri ditandai dengan peletakan batu pertama oleh Walikota Jakarta Barat, Yani Wahyu Purwoko, kemudian disusul oleh Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Ady Wibowo.
BERITA TERKAIT :Lalu turut serta Dandim 0503 JB, Letkol Kaveleri Made Maha serta Kajari Jakarta Barat, Dwi Agus melakukan peletakan batu diakhiri foto bersama.
Dijelaskan Walikota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko, ide membangun taman kerukunan merupakan gagasan bersama-sama Forkopimko.
Dengan tujuan untuk memberikan edukasi pluralisme, agama dan interaksi.
"Taman Kerukunan ini simbol dan inspirasi untuk selalu mengingat tentang kerukunan beragama. Selain itu sebagai tempat interaksi masyarakat," ucap Yani seusai melakukan peletakan batu pertama.
Peresmian itu sendiri dihadiri oleh pengurus MUI Jakarta Barat, FKUB, tokoh agama. Ketua Kesbangpol Jakarta Barat, serta Ketua PMI Jakarta Barat.