RN – Mengenal lebih dekat bek Schalke 04 yakni Malick Thiaw, yang dihubunkan dengan AC Milan dan Liverpool di bursa transfer pemain musim dingin ini.
Akan tetapi, mungkin belum banyak yang mengenal sosok Malick Thiaw. Sebagai informasi, pemain yang satu ini untuk sekarang membela Schalke 04, tim kasta kedua Liga Jerman.
Bermain di Bundesliga 2021-2022, Schalke 04 memang tampil buruk di kasta teratas musim lalu. Hanya bisa finis di peringkat 18 alias paling buncit dengan 16 poin, mereka pun harus rela mengalami degradasi.
BERITA TERKAIT :Meski dengan reputasi yang bisa dibilang tidak mentereng, klub ini memiliki pemain yang disebut-sebut tengah jadi rebutan AC Milan dan Liverpool.
Di AC Milan, dikabarkan bahwa Paolo Maldini memasukkan Malick Thiaw dalam radar sebagai target potensial yang bisa memperkuat lini belakang mereka. Sementara itu Liverpool, konon juga disebut tengah memantaunya.
Terlepas dari itu, Malick Thiaw merupakan salah satu bintang di 2. Bundesliga yang mungkin bisa jadi solusi absennya Simon Kjaer hingga akhir musim.
Akan tetapi, tidak menutup kemungkinan ia bisa jadi investasi dan aset jangka panjang AC Milan, dan bukan sebagai pemain pengganti yang hanya sekejap mata.
Kontraknya sendiri akan berakhir pada 2024 mendatang. Masih dari laporan Football Italia, negosiasi saat ini kabarnya masih berada pada tahap awal.
Hanya saja, nampaknya ada kesenjangan yang cukup besar antara keinginan Schalke 04 dan proposal yang diajukan AC Milan.
Nama Malick Thiaw muncul sebagai satu dari dua target anyar AC Milan. seusai menunda transfer Sven Botman dari Lille. Pemain yang satunya lagi adalah Maxime Esteve (Montpellier).