RN - Pemilihan calon LMK RW 13 Kel. Penjaringan, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara yang digelar di Jalan Rawa Bebek, Sabtu 4 November 2021 pukul 20.30 WIB berjalan kondusif.
Dalam proses penghitungan suara diwarnai gemuruh sejumlah pendukung calon LMK. Dimana, dari lima calon dua diantaranya saling kejar suara yakni nomor urut 1 Rochimanto dengan Taufik Gunawan nomor urut 3.
Hingga akhirnya, Rochimanto meraih suara 38 suara. Sementara Taufik Gunawan mengantongi suara 36. Dilain sisi calon lainnya, yaitu nomor urut 2 Junaidi tidak dapat suara sama sekali.
BERITA TERKAIT :Peserta nomor 4 Yudha Trikus D meraih 2 suara. Sedangkan, Diana Chaerumuslimah merah 5 suara dan blanko 1 suara.
Secara mutlak incumbent Rochimanto terpilih kembali menjadi anggota LMK RW 13 Kel. Penjaringan.
Menyikapi hasil pemilihan LMK, Ketua panitia pemilihan LMK 13 Tritanto bersyukur. Sebab, proses pemilihan berjalan aman dan kondusif.
"Alhamdulillah selesai sudah pemilihan LMK. Terimakasih kepada warga RW 13 yang sudah menunjukan kedewasaan dalam berdemokrasi di wilayah. Kalah menang tetap kita membangun bersama," ungkapnya.
Dalam pemilihan LMK sendiri, turut hadir Kasie Ekbang Kel. Penjaringan, Yulianto, Kasie Pem Kel. Penjaringan, Rohma serta Babinsa Penjaringan Dedi, serta petugas Satpol PP serta element masyarakat lainnya.