Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Penodong Pistol di Duren Sawit Mirip Terduga 'Teroris'

DIS/RN | Jumat, 02 April 2021
Penodong Pistol di Duren Sawit Mirip Terduga 'Teroris'
-

RN - Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni mengatakan pengendara mobil Fortuner dengan nomor polisi B1673SJV yang menodong pistol ke warga di Duren Sawit, Jakarta Timur, tak berbeda seperti teroris.

 "Mengancam di depan umum dengan senjata api, ya, sama saja seperti teroris mengancam dengan bom. Sama-sama memunculkan ketakutan dan kepanikan, jadi sudah sepantasnya untuk polisi agar segera menemukan dan menindak pelaku," ujarnya melalui keterangannya, Jumat (2/4/2021).

Ia pun mendesak kepada pihak kepolisian untuk segera menangkap pelaku teror tersebut. "Ini kejadian memalukan dan saya mendesak agar polisi segera menindak dan mengusut orang yang mengacungkan senjata api dengan gaya arogansinya. Ini sangat tidak dibenarkan," kata Sahroni.

BERITA TERKAIT :
2023, Gak Ada Serangan Bom Tapi Konten Radikalisme Tembus 2.670 
Boy Rafli: Lawan Terorisme Lewat Dialog Kebangsaan di Warung

Politikus Partai NasDem itu juga mendesak polisi untuk mengusut asal kepemilikan senjata api tersebut karena senjata api itu kepemilikannya harus sangat hati-hati dan penuh tanggung jawab.



Menurut dia, kalau ada pihak yang menggunakan senjata api untuk mengancam orang, bisa jadi kepemilikannya juga bermasalah sehingga polisi harus segera menyelidiki.



Sebelumnya, beredar video seorang pengendara mobil Fortuner nomor polisi  B1673SJV warna hitam mengacungkan senjata api yang diunggah oleh akun @jakarta.terkini. Informasinya, peristiwa itu terjadi di kawasan BKT, Duren Sawit, Jakarta Timur, pada Jumat (2/4) sekira pukul 02.00 Wib.

"Kronologinya dia nabrak wanita, terus disuruh minggir sama pengguna jalan lain, eh malah mengeluarkan/menodongkan senjata apinya, tolong ditindak lanjuti bapak atau om sekalian terimakasih," tulis akun tersebut.