Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Bamsoet: Penerapan Kenormalan Baru Jangan Dipaksakan!

El Rahmi | Senin, 27 Juli 2020
Bamsoet: Penerapan Kenormalan Baru Jangan Dipaksakan!
Bambang Soesato/radarnonstop
-

RADAR NONSTOP - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo mengatakan , jika masih ada kelompok masyarakat yang menolak melaksanakan protokol kesehatan, penerapan kenormalan baru tidak perlu dipaksakan.

Hal itu dilihat dari maraknya lonjakan kasus baru Covid-19 yang terjadi di wilayah Jakarta dan sejumlah kota di Jawa Timur.

"Kalau pelanggaran protokol kesehatan masih marak itu berarti pemerintah daerah masih gagal. Sehingga, sebagian masyarakatnya belum memiliki kesadaran penuh akan pentingnya mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan,’’ tegas Bamsoet di Jakarta, Senin (27/7).

BERITA TERKAIT :
Mau Lebaran Di Kampung Halaman Bareng Mudik Gratis Pemprov DKI? Nih Cara Daftarnya
Hore!!!, Pemprov DKI Gelar Mudik Gratis Lebaran 2024

Sebelumnya, kata Bamsoet, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengakui bahwa penyebab lonjakan kasus Covid-19 di Jawa Timur adalah ketidakpatuhan sebagian masyarakat pada protokol kesehatan.

Sementara untuk  Jakarta, sambung dia, aparatur Pemprov DKI sudah mencatat 27 ribu lebih kasus pelanggaran warga yang tidak menggunakan masker.

"Ini menjadi penanda bahwa Jakarta, Jawa Timur dan beberapa kota lainnya memang belum siap menerapkan pola hidup baru. Karena itu jangan dipaksakan karena risikonya cukup besar,’’ pungkasnya.