RADAR NONSTOP- Anggota DPRD DKI fraksi Gerindra, Syarif merasa geram melihat kinerja Dinas Lingkungan Hidup yang kurang baik mengurus Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang,
Politisi Kebun Sirih itu meminta Dinas Lingkungan Hidup segera menata ulang area di Bantar Gebang, sehingga tidak ada lagi keluhan para supir tentang antrian truk saat membuang sampah di lokasi tersebut.
“Dinas LH harus segera menata ulang dan memperbannyak jalur dan tempat baru di kawasan itu serta mengatur perbaikan jam angkutannya,” tandasnya, Senin(6/7/2020).
BERITA TERKAIT :Sebelumnya diberitakan, sejumlah supir truk Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta meminta kepada Gubernur Anies Baswedan untuk melakukan peremajaan pucuk pimpinan di Dinas LH. Hal itu mengingat tidak becusnya dalam penataan sistem pembuangan di Tempat Pembuangan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang.
Sehingga kerap kali menimbulkan antrian panjang yang memakan waktu belasan jam.
“Ini jelas amburadul, bukan sekali atau dua kali antrian panjang ini terjadi sampai memakan waktu 12 jam. Dari pagi hingga malam terjebak dalam antrian. Kalau begini terus, kami minta Pak Gubernur DKI lakukan peremajaan pimpinan di Dinas LH,” tutur RS(32) salah satu supir truk LH DKI.
Sementara itu Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Andono Warih ketika dikonfirmasi belum memberikan tanggapan. Jawaban Kadis LH akan dimuat pada berita selanjutnya