Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co
Corona Di Jakarta

Korban Meninggal Terbanyak Di Sunter Agung, Pasien Sehat Ada Di Tomang  

NS/RN | Selasa, 19 Mei 2020
Korban Meninggal Terbanyak Di Sunter Agung, Pasien Sehat Ada Di Tomang  
Ilustrasi warga memasang spanduk soal waspada Corona.
-

RADAR NONSTOP - Pasien corona di DKI Jakarta sudah tembus 5,996 orang. Untuk itu warga ibu kota diminta tetap patuh terhadap aturan PSBB.  

Data dari corona.jakarta.go.id hingga Selasa (19/5) dini hari, menyebutkan, jumlah pasien meninggal 483 orang, sembuh 1,301 orang, dirawat 1,946 orang dan isolasi mandiri 2,266 orang.

Jumlah pasien meninggal terbanyak ada di Kelurahan Sunter Agung dengan 11 kasus, Kelurahan Pondok Pinang 9 orang, Kelurahan Klender 8 orang dan Kelurahan Petamburan 7 orang.

BERITA TERKAIT :
ITF Sunter, Digagas Foke Lalu Mangkrak Kini Tamat Dikubur Pj Gubernur DKI
Jokowi Teriak Proyek Sampah ITF Sunter, HBH Jawab Bantargebang

Sementara Bintaro, Cempaka Baru, Lebak Bulus, Pademangan Barat, Palmerah masing-masing enam orang. Lalu, Cempaka Putih Barat, Ciracas, Kalideres, Kampung Rawa, Kebon Jeruk, Kebon Kosong, Sunter Jaya dan Tanjung Priok masing-masing lima orang.

Sedangkan korban sembuh terbanyak ada di Kelurahan Tomang 25 orang, Kelurahan Pegadungan 22 kasus, Kelurahan Pondok Kelapa 19 orang, Kelurahan Sunter Agung 18 orang dan Kebon Jeruk 17 orang.