RADAR NONSTOP - Papua ternyata penuh dengan obat tradisional. Di kawasan Puncak, ada tumbuh-tumbuhan yang menyimpan ramuan obat manjur.
Tumbuhan itu bisa menyembuhkan penderita HIV/AIDS. Hebatnya lagi, ada tumbuhan soal obat Keluarga Berencana (KB). Jadi jika Anda ingin KB tak perlu disuntik dan hanya minum ramuan tumbuhan.
Hal ini ditegaskan Bupati Puncak Willem Wandik. Menurutnya, pihaknya telah menemukan obat dari tumbuh-tumbuhan yang bisa mengobati penderita HIV/AIDS.
BERITA TERKAIT :Willem masih merahasiakan jenis tumbuhan itu. Akan tetapi, tumbuhan itu berada di Puncak, Papua.
"Daerah Puncak juga ada salah satu alat yang namanya obat tradisional untuk penyembuhan HIV/AIDs yang sedang dikembangkan," kata Willem di sela penyelenggaraan Rapat Kerja Nasional I dan HUT Ke-47 PDIP, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (12/1).
Meski begitu, Willem menyadari perlu penelitian lebih lanjut mengenai tanaman itu. Dia juga mengharapkan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), peneliti, atau dari badan riset yang ada untuk terlibat.
"Saya sedang dorong. Saya sangat welcome kalau ada yang mau meneliti. BPOM, riset atau peneliti untuk obat riset. Tumbuh-tumbuhan di Papua luar biasa. Bahkan KB, ada yang tidak perlu suntik," kata Willem.
Politisi PDIP ini sangat mendukung langkah partainya yang ingin mengembalikan kejayaan rempah-rempah Indonesia.
Untuk mengimplementasikan itu, kata Willem, di wilayahnya banyak sekali yang dapat dikembangkan.
"Sesuai konteks dunia yang sedang berkembang. Bagaimana potensi rempah-rempah bisa dikembangkan," ujar Willem.