Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Gage Bikin Tekor, Driver Grab Kepung Kantor Anies  

NS/RN | Senin, 19 Agustus 2019
Gage Bikin Tekor, Driver Grab Kepung Kantor Anies  
Aksi demo Gage di depan Balaikota.
-

RADAR NONSTOP - Ganjil genap atau Gage membuat driver online pening. Mereka menggeruduk Kantor Balai Kota DKI  di Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakpus, Senin (19/8) siang.

Akibat aksi demo itu,  jalan Medan Merdeka Selatan macet total,  karena mobil pendemo parkir sepanjang lokasi. "Kami tekor dampak Gage," tegas driver yang ikut aksi. 

Kapolsek Metro Gambir Kompol Wiraga Dimas Tama mengatakan, massa sekitar 300 orang, yang datang dari wilayah Jabodetabek.

BERITA TERKAIT :
RUU Polri Bakal Digarap DPR, Semoga Tidak Gaduh Seperti UU TNI
Bang Nara Masih Bersinar Di Partai Demokrat

Dalam antisipasi pendemo sopir taksi Grab, petugas juga menurunkan sekitar 350 personil Polri gabungan yang disiagakan di sepanjang jalan.

“Personel gabungan dari Polsek, Polres Metro Jakarta Pusat dan Polda  bersiap antisipasi aksi demo, dan tak ada  pengalihan lalulintas,” tegas Kapolsel Gambir AKBP Wiraga.

Sementara salah satu peserta aksi demo menuturkan, kebijakan itu menyengsarakan para pengemudi yang biasa melewati jalur-jalur khusus. Seperti Sudirman hingga Thamrin.

“Dengan adanya perluasan ganjil genap ini. Penghasilan kami tentu berkurang mengingat pergerakan mobil yang terbatas, ” papar Ramli.