Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

30 Tewas Terbakar Hidup-Hidup, Warga: Bau Daging Gosong

NS/RN/CR | Jumat, 21 Juni 2019
30 Tewas Terbakar Hidup-Hidup, Warga: Bau Daging Gosong
-

RADAR NONSTOP - Bau daging terbakar menyengat pasca kebakaran pabrik mancis (korek api gas). 

Pabrik di Jalan Tengku Amir Hamzah, Dusun II, Desa Sambirejo, Binjai Utara, Sumatera Utara, ludes terbakar pada Jumat (21/6/2019). 

"Bau daging gosong. Api membesar tiba-tiba," aku warga sekitar saat ditemui wartawan. 

BERITA TERKAIT :
Terkepung Api Di Kamar, Sekalurga Di Tanjung Priok Tewas Dilalap Si Jago Merah 
Pabrik Di Bekasi Terbakar, Datanya 7 Orang Tewas Tapi 12 Kantong Jenazah Masuk RS Polri  

Kata warga kalau itu adalah rumah yang dijadikan pabrik. "Saat kebakaran ada yang teriak minta tolong tapi kami takut karena apinya besar," aku warga. 

Dari 30 orang yang tewas, 27 adalah dewasa dan tiga anak-anak. Sementara ada empat yang sepamat. Keempat korban selamat itu adalah Pipit (29), Ayu Anita Sari (29), Ariyani (30) dan Nurasiyah (24).

Kapolsek Binjai AKP B Naibaho menuturkan, pabrik yang beroperasi sekitar tiga tahun belakangan ini merupakan tempat perakitan kepala mancis yang ilegal.

"Jadi mancis yang datang dari Medan itu sudah berisi gas. Nah di sini, hanya merakit kepala batu mancis lalu di-packing," ujarnya di lokasi kejadian.

Hal senada disampaikan Pengawas Disnaker Sumut UPT I Medan-Binjai-Langkat Mahipal Nainggolan. Dia mengatakan, pabrik mancis ini beroperasi tanpa izin alias ilegal.

"Belum ada izin dari perangkat daerah, belum ada laporan dari perangkat daerah. Pengusaha akan dipanggil terkait hal ini," katanya di lokasi kejadian.

 

 

 

#Pabrik   #Terbakar   #Medan   #