RADAR NONSTOP - Usai menggelar doa bersama, Capres 02 Prabowo Subianto memprediksi bakal menang di angka 63 persen.
"Alhamdulillah kita melihat kita merasa sangat yakin kita berada di ambang kemenangan," kata Prabowo usai melakukan doa bersama di kediamannya, Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2019).
Bahkan Prabowo memprediksi mengenai angka kemenangannya bersama Sandi di pilpres 2019 ini. Mantan Komandan Jenderal Kopassus ini memprediksi akan mendapatkan lebih dari 63 persen suara dari masyarakat.
BERITA TERKAIT :"Jadi, namanya kalo ramal boleh dong. (target) 63 persen. Sebetulnya kalau kita hitung 63.26 persen. Tapi ya 63 persen enggak apa-apa lah," ujar Prabowo.
Pria yang pernah menempati posisi Panglima Kostrad itu juga menegaskan jika tanda-tanda kemenangan akan diraihnya usai melihat pemilihan presiden di luar negeri yang sudah dilakukan.
"Kita lihat tanda-tanda dari luar negeri yang sudah melaksanakan pemilu, sebelum kita menang secara meyakinkan di banyak tempat, walaupun banyak sebagian besar tempat walaupun banyak hambatan dan keanehan-keanehan tetapi tetap saya yakin ujungnya kehendak daripada pemilih tidak dapat dibendung," kata dia.
Maka dari itu, ia pun mengucapkan kepada semua pihak yang sudah mendukung Prabowo-Sandi selama perhelatan pilpres ini. "Saya kira itu dari kami saya ucapkan terima kasih kepada semua unsur," ujarnya.
Diketahui, Capres-Cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno bersama dengan seluruh pimpinan Koalisi Indonesia Adil Makmur, menggelar doa bersama dan konferensi pers di kediamannya jalan Kertanegara 4 Kebayoran baru, Jakarta Selatan.