Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co
Divonis 4 Tahun

Nikita Mirzani Lawan Lewat Banding

M. RA | Rabu, 29 Oktober 2025
Nikita Mirzani Lawan Lewat Banding
Aktris Nikita MIrzani.
-

RN –  Aktris Nikita Mirzani divonis 4 tahun penjara, tapi bukannya gentar, sang Ratu Kontroversi justru melangkah keluar ruang sidang dengan senyum menantang, dan janji untuk melawan balik lewat banding.

Nikita divonis 4 tahun penjara dan denda Rp1 miliar oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel) dalam kasus dugaan pemerasan terhadap Dokter Reza Gladys, Selasa (28/10/2025).

“Iya, kalau banding itu kayaknya pasti,” ucap Nikita percaya diri saat ditemui usai sidang.

BERITA TERKAIT :
Nikita Mirzani Kena 4 Tahun Penjara

Menariknya, Nikita justru mengaku kaget sekaligus lega karena vonis hakim ternyata lebih ringan dari tuntutan jaksa.

“Aku pikir tadi 40 tahun,” katanya sambil tertawa, membuat suasana sidang yang tegang seolah berubah jadi talkshow.

Majelis hakim yang dipimpin Kairul Soleh menyatakan Nikita terbukti bersalah menyebarkan informasi elektronik untuk menguntungkan diri sendiri secara melawan hukum dengan ancaman membuka rahasia orang lain.

Dalam putusannya, hakim menjatuhkan hukuman 4 tahun penjara dan denda Rp1 miliar, atau kurungan 3 bulan jika tak mampu membayar.

Masa penahanan yang sudah dijalani Nikita akan dikurangkan dari total hukuman, namun ia tetap ditahan.

Sementara itu, barang bukti berupa akun WhatsApp dikembalikan ke penuntut umum untuk digunakan dalam perkara lain, dan biaya perkara sebesar Rp5.000 dibebankan kepada Nikita.

Kabar baiknya, Nikita bebas dari tuduhan pencucian uang. Dakwaan yang semula menjeratnya karena dugaan menyamarkan harta senilai miliaran rupiah tidak terbukti secara hukum.

Kasus ini bermula pada Desember 2024, ketika Dokter Reza Gladys melaporkan Nikita ke Polda Metro Jaya atas dugaan pemerasan senilai Rp4 miliar melalui media elektronik.

Kini, setelah putusan dibacakan, Nikita bersiap melanjutkan pertarungan ke meja banding.

Sosok yang dikenal tak pernah mundur dari kontroversi itu tampak masih tegar, bahkan lebih kuat dari sebelumnya.