Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Jadon Sancho Bisa Nelangsa Balik ke Setan Merah

ERY | Selasa, 09 Juli 2024
Jadon Sancho Bisa Nelangsa Balik ke Setan Merah
Jadon Sancho - Net
-

RN - Jadon Sancho akan kembali ke Manchester United pada minggu ini, dengan masa depan buram. Bahkan, tim pelatih pun masih kebingungan bagaimana menyambut gelandang 24 tahun tersebut.

Masa depan Sancho setelah masa peminjaman di Borussia Dortmund selesai pada akhir musim kemain. Dia pun harus kembali ke Old Trafford karena masih punya kontrak hingga 2026.

Masalahnya, dia sudah tidak mendapat tempat di The Red Devils. Staf pelatih di markas latihan Manchcester United, Carrington, sampai bingung apakah Sancho akan melanjutkan sebagai pemain utama atau tidak.

BERITA TERKAIT :
Nerazzurri Siap Pulangkan Federico Chiesa Tahun Depan
Scott McTominay Bahagia Tinggalkan Setan Merah

Padahal, Manchester United sudah menyusun program untuk pramusim, seperti kapan pemain kembali ke klub, siapa saja yang diproyeksikan untuk musim depan, sampai jadwal uji coba.

Namun, kembalinya Sancho membuat staf pelatih perlu mendiskusikan lagi program dengan Erik ten Hag.

Manajer Ten Hag sejatinya mengisyaratkan membuka pintu untuk menghidupkan kembali karier Sancho di Old Trafford.

Hanya saja, belum ada tanda-tanda perdamaian secara resmi yang terlihat. Sebagaimana diketahui, hubungan Ten Hag dan Sancho sangat dingin sebelum dipinjamkan ke Dortmund pada Januari 2024.

Sancho bahkan memisahkan diri ke tempat parkir lapangan latihan hanya untuk makan siang. Ten Hag dan Sancho bersitegang musim lalu. Sang winger kemudian dikeluarkan dari tim utama.

Kejadian itu merupakan buntut dari klaim Sancho di media sosial bahwa dia adalah kambing hitam setelah sang manajer mencoretnya untuk pertandingan melawan Arsenal karena penampilannya dalam latihan.

Sancho menolak untuk meminta maaf. Dia tidak ingin hal itu dilihat sebagai pengakuan bersalah.

Saat dipinjamkan ke Dortmund, penampilan Sancho kembali trengginas. Mantan klubnya itu pun berniat mempermanenkan alias membawa pulang lagi pemain 24 tahun itu.

Manchester United dilaporkan memina sekitar 45 juta Poundsterling jika ada klub yang berniat meminang lulusan akademi Manchester City itu.

Artinya, The Red Devils berani merugi sekitar 30 juta Poundsterling dari harga beli tiga tahun lalu.

Namun, belum ada tanda negosiasi terjadi antara Dortmund dan Manchester United. Sejauh ini, The Red Devils masih rela membayarkan gaji 300 ribu Poundsterling per minggu, tapi belum ada niat serius memepertahankan atau melepas.

Sementara itu, Manchester United tentu butuh dana untuk bergerak aktif di bursa transfer. Mereka diketahui sedang memburu gelandang Rennes berusia 19 tahun, Desire Doue.

The Red Devils harus cermat dalam manuver karena Chelsea dan Tottenham Hotspur juga tertarik pemain Perancis U-21 yang menyelesaikan musim empat gol dan lima assist dalam 31 pertandingan Ligue 1 tersebut.

Bayern Munich dan Paris Saint-Germain (PSG) juga tidak bisa dikesampingkan dalam perebutan pemain serbabisa yang masuk skuad Perancis untuk Olimpiade Paris 2024.