Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Jadi Parpol Gurem, PPP Gelar Doa Untuk Buang Sial?

RN/NS | Sabtu, 30 Maret 2024
Jadi Parpol Gurem, PPP Gelar Doa Untuk Buang Sial?
PPP gelar doa bersama di kantor DPP, Jakarta Pusat.
-

RN - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terus berusaha agar lolos 4 persen. Kini harapan partai yang mengklaim sebagai warisan ulama itu menggelar doa. 

Doa Istighosah digelar di markas PPP di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (29/3). Doa bersama ini diniatkan agar partai berlambang Kabah itu mendapatkan kemenangan dalam sidang perkara gugatan hasil Pemilu di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Kita memohon kepada Allah SWT Yang Maha Kuasa agar langkah-langkah PPP yang ditempuh, yaitu mengajukan permohonan perselisihan ke MK bisa diterima dan PPP lolos ke Senayan," jelas Ketua DPP PPP, Achmad Baidowi, Jumat (29/3).

BERITA TERKAIT :
PPP DKI Aja Ambruk, RIDO Bisa Kena Prank Sandiaga Uno?
PPP DKI Si Parpol Gurem Banyak Masalah, Kader: Bengkel Motor Dan Managemen Warteg 

Sosok yang akrab disapa Awiek itu mengajak pengurus di daerah, kader, dan simpatisan PPP berdoa agar hasil sidang MK menyatakan PPP lolos ambang batas parlemen 4 persen.

"Kami yakin, masyarakat masih banyak yang mencintai PPP, tentunya tidak akan rela jika partai warisan ulama ini hilang di Indonesia, oleh karena itu, kami memohon doa dan dukungannya, terutama kepada seluruh jajaran pengurus, kader, dan simpatisan PPP," ungkapnya.

Awiek optimistis PPP bisa memenangkan sidang gugatan ini. Pihaknya mengaku sudah menyiapkan berkas dan bukti kuat serta langkah konkret untuk memenangkan persidangan.

"(Tim) Kami akan bekerja keras, memastikan segala sesuatunya, jangan sampai ada yang terlewat, dan kami optimistis menang," tandas Awiek.

Berdasarkan rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU), partai yang dipimpin Plt Mohamad Mardiono itu hanya meraih 3,87 persen suara. Dengan demikian PPP gagal mempertahankan kursi DPR RI.

#PPP   #Sandi   #Pemilu2024