RN - Al Hilal kabarnya sempat ditolak Bruno Fernandes. Klub Arab Saudi itu dikabarkan belum menyerah mengejar gelandang Portugal tersebut.
Media Portugal, Record, menyebut Fernandes sempat mendapat penawaran dari Al Hilal di bursa transfer Januari lalu. Namun, pemain Manchester United itu menolaknya.
Fernandes mengabaikan penawaran Al Hilal, yang disebut-sebut ingin memberi MU prestasi lebih dulu. Namun, kubu Timur Tengah tak gentar.
Al Hilal kabarnya akan mengejar sang gelandang pada musim panas mendatang. Fernandes masih dalam pantauan raksasa Arab Saudi itu.
Al Hilal memang sedang getol memburu bintang top. Sebeoummya, Neymar, Ruben Neves, Sergej Milinkovic-Savic, dan Kalidou Koulibaly bisa didatangkan ke Arab Saudi.
Sementara Fernandes masih terikat kontrak di MU sampai 2026. Ia direkrut dari Sporting pada Januari 2020, dan langsung menjadi andalan.
Bruno Fernandes bisa membuat 71 gol dan 61 assist dalam empat tahun. Meski moncer dalam gol dan assist, Bruno Fernandes baru bisa memberi gelar Piala Liga Inggris musim lalu, belum menghadirkan trofi bergengsi ke Old Trafford.