RN - Memasuki musim penghujan, warga diminta waspada terhadap banjir dan genangan air di lingkungan masing-masing. Imbauan itu disampaikan oleh Lurah Kembangan Utara Rudi Hariyanto ketika dihubungi, Senin(4/12/2023).
Dikatakan Rudi, dari pos pantau Angke Hulu menginformasikan siaga 2 karena mengalami kenaikan debit air. Sehingga perlu siaga.
"Kami harapkan warga Kembangan tetap waspada terhadap banjir di musim hujan,"pintanya.
BERITA TERKAIT :Lurah juga mengajak warga untuk terus melakukan pembersihan saluran air. Sehingga, ketika hujan turun air dapat mengalir lancar.
"Tetap kita bersama-sama bersihkan lingkungan, jangan buang sampah di saluran air yang dapat menyumbat.Sehingga air tidak lancar mengalir,"pungkasnya.
Rudi juga meminta warga untuk rajin membersihkan atau membuang tempat-tempat yang menjadi sumber jentik-jentik nyamuk Aedes Aegypt.
"Musim hujan selain mewaspadai banjir. Kita juga harus mewaspadai DBD. Mari bersihkan tempat-tempat yang menjadi sumber jentik-jentik nyamuk Aedes Aegypt. Sehingga, kita bisa terbebas dari serangan DBD,"tandasnya.