Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Kasus Dani Alves Segera Naik ke Meja Hijau

ERY | Kamis, 16 November 2023
Kasus Dani Alves Segera Naik ke Meja Hijau
Dani Alves - Net
-

RN - Dani Alves akan menjalani sidang kasus pemerkosaan yang didakwakan kepada dirinya. Ia terancam hukuman maksimal 15 tahun.

Seperti diketahui, Alves telah ditahan tanpa jaminan sejak Januari lalu, seusai diduga melakukan pemerkosaan pada seorang wanita di klub malam di Barcelona pada Desember 2022.

Ia mengaku hubungan tersebut bersifat konsensual, namun tidak menurut pengakuan sang wanita. BBC melaporkan pada 14 November bahwa Pengadilan Barcelona kini telah menyatakan kasus ini memenuhi syarat untuk disidangkan.

"Pernyataan diduga korban dan keterangan saksi serta keterangan ahli yang muncul dalam kasus ini telah dianggap cukup untuk keputusan ini, tanpa prasangka terhadap hasil akhir setelah sidang pleno," bunyi pernyataan Pengadilan Barcelona.

Alves sudah didakwa oleh pengadilan sejak Agustus silam. Sejauh ini belum diumumkan kapan sidang untuk bek asal Brasil itu akan digelar.

Di Spanyol, kasus pemerkosaan ini masuk dalam investigasi pelecehan seksual, yang memiliki level hukuman mulai dari empat hingga 15 tahun penjara.

Alves saat ini berstatus tanpa klub usai diputus kontraknya oleh Pumas UNAM segera setelah kasus ini muncul ke publik.

Di lapangan hijau, Alves sebetulnya memiliki reputasi mentereng. Ia pernah menjadi juara liga di Spanyol, Italia, dan Prancis.

Ia juga telah meraih tiga trofi Liga Champions bersama Barcelona. Kiprahnya di Timnas Brasil juga berbuah dua gelar Copa America dan satu medali emas Olimpiade.

BERITA TERKAIT :
Dani Olmo Menyingkir 4-5 Pekan
Debut Buruk Chris Smalling di Liga Arab Saudi