Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Gibran Ketemu Prabowo, Ibarat Gula Dilirik Semut 

RN/NS | Selasa, 23 Mei 2023
Gibran Ketemu Prabowo, Ibarat Gula Dilirik Semut 
-

RN - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dipanggil PDIP. Pemanggilan tersebut terkait pertemuan dengan Prabowo. 

Ketua DPP PDIP bidang Kehormatan Komarudin Warubun menyebut posisi Gibran Rakabuming Raka bagaikan 'gula' yang bakal terus didatangi oleh 'semut-semut.'

Oleh karena itu, Gibran harus benar-benar waspada terhadap 'semut-semut' atau politikus yang berdatangan ke Solo.

BERITA TERKAIT :
Kurang 160 Ribu Dokter Spesialis, Prabowo Minta India Bantu Indonesia
Sudah Gak Corona Lagi, DPRD DKI Cari Tempat Rapat Yang Cihuy Bahas RAPBD 2025

Pernyataan tersebut disampaikan Komarudin berkaitan dengan pertemuan putra Presiden Jokowi itu dengan Prabowo Subianto, beberapa waktu lalu. 

"Saya sampaikan bahwa anda ini seperti 'gula' dengan 'semut'. Beliau posisinya seperti gula yang semut dari mana-mana, tinggal menjaga semut mana yang baik dan semut mana yang menjerumuskan," kata Komarudin di kantor DPP PDIP, Jakarta, Senin (22/5/2023).

Komarudin menambahkan, pihaknya juga telah mendengar langsung penjelasan dari Gibran perihal peristiwa pertemuan dengan Prabowo Subianto di Solo beberapa hari lalu.

Menurut Komar, hal tersebut penting untuk meluruskan informasi yang beredar di media massa. Karena informasi itu terjadi kesimpangsiuran.

"Hari ini Mas Gibran datang dan menjelaskan dan kita pahami bahwa memang posisi beliau sebagai kader partai juga sebagai wali kota," ucap Komarudin.

"Jadi Pak Sekjen menyampaikan pesan-pesan itu dan saya mendengar penjelasannya secara seksama, dijelaskan secara baik dan saya memahami itu. Apalagi beliau sebagai kader yang masih muda, kewajiban kita untuk memberi nasihat," sambung politikus PDIP itu.

Sementara Ketua DPP PDI Perjuangan Said Abdullah menyatakan pihaknya percaya Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga kader PDIP tetap mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres).

Said membantah isu Jokowi bermain dua kaki alias mendukung Ganjar, namun di saat yang sama juga mendukung Prabowo Subianto sebagai capres.

"Saya orang yang hakulyakin bahwa presiden itu tidak pernah memainkan dua kaki. Percayalah. Betapa mahal harganya bagi seorang Jokowi. Terlepas Beliau presiden, hadir saat deklarasi keputusan Ibu Mega mencapreskan Ganjar, itu kan luar biasa," kata Said kepada wartawan, Senin (22/5/2023).

Said mengaku masih percaya pada komitmen Jokowi terhadap PDIP. Menurutnya, Jokowi akan selalu bersama partai banteng moncong putih.

"Bukan (hanya) tetap komit, hakulyakin Bapak Jokowi akan tetap bersama kami," ucap Said yakin.