Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Cak Nanto Lengser, Ketum Pemuda Muhammadiyah Dipimpin Mantan Sekjen

RN/NS | Jumat, 24 Februari 2023
Cak Nanto Lengser, Ketum Pemuda Muhammadiyah Dipimpin Mantan Sekjen
-

RN - Dzulfikar Ahmad Tawalla akhirnya didaulat menjadi Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah 2022-2027. Dzulfikar Tawalla menggantikan Sunanto atau Cak Nanto yang menjabat Ketum PP Pemuda Muhammadiyah periode 2018-2022.

Dzulfikar Ahmad Tawalla terpilih melalui rapat anggota formatur yang beranggota 13 orang. Selain itu, Najih Prastiyo terpilih sebagai Sekretaris Jenderal PP Pemuda Muhammadiyah.

Dzulfikar Ahmad Tawalla sebelumnya merupakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PP Pemuda Muhammadiyah periode 2018-2022 dan berduet dengan Cak Nanto.

BERITA TERKAIT :
Gagalkan Tawuran, Polsek Cisauk Amankan 49 Pemuda Bawa Sajam dan Miras
Awal Ramadhan 11 Maret 2024, Siap-Siap Berburu Takjil

Berikut ini 13 anggota Formatur terpilih PP Pemuda Muhammadiyah:

1. Machhendra Setyo Atmaja (643 suara)
2. Dedi Irawan (642 suara)
3. Dzul Fikar Ahmad (622 suara)
4. Gusman Fahrizal, (585 suara)
5. Najih Prastiyo (572 suara)
6. Infa Wilindaya, (565 suara)
7. Fajar Febriansyah (560 suara)
8. Andreyan Noor (555 suara)
9. Emaridian Ulza (546 suara)
10. Laode Azizul Kadir, (537 suara)
11. Nasrullah (536 suara)
12. Nurhadianto (536 suara)
13. Ricky Septiandi (522 suara)

Cak Nanto berharap pimpinan baru PP Pemuda Muhammadiyah dapat merajut kebersamaan serta dapat mengoptimalkan dakwah untuk membawa kemajuan bagi PP Pemuda Muhammadiyah.

"Saya berharap terus merajut kebersamaan, terus bisa mengadaptasikan gerakan organisasi serta mengoptimalkan dakwah untuk kemajuan Pemuda Muhammadiyah demi agama dan bangsa," kata Cak Nanto, Kamis, (23/2/2023).

Muktamar PP Pemuda Muhammadiyah ke-18 digelar di Balikpapan, dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hadir juga dalam acara pembukaan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri serta sejumlah menteri, Kapolri, dan Panglima TNI.