RADAR NONSTOP - Asian Games 2018 ternyata banyak masalah. Indikasi dugaan suap sudah diendus KPK sebelum pesta olahraga se-Asia Tenggara.
Setelah Asian Games 2018 dan eforia masyarakat mulai pudar, barulah KPK bergerak. KPK mengaku memantau Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) sejak sebelum Asian Games 2018.
Menurut KPK, ada indikasi-indikasi pelanggaran yang ditemukan saat itu.
BERITA TERKAIT :"Kami mulai mengikuti ini sejak lama ya, awal-awal sebelum Asian Games banyak indikasi," kata Wakil Ketua KPK Saut Situmorang di gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Rabu (19/12/2018).
Namun, menurut Saut, KPK tak dapat melakukan tindak lanjut karena belum ditemukannya petunjuk-petunjuk lanjutan. Saat itu KPK, disebut Saut, memprioritaskan kesuksesan perhelatan Asian Games.
"Tapi kita nggak bisa memperoleh lebih lanjut. Apalagi ketika itu kita dalam rangka menerima tamu-tamu, sehingga kemudian kita memprioritaskan selesai dululah kegiatan pesta besar itu. Tapi sebenarnya, sebelum kegiatan itu sendiri, kita dapat indikasi-indikasi yang kemungkinan kita bisa lihat bagaimana proses selanjutnya di dalam pemeriksaan kasus ini," paparnya.