RN - Partai Golkar Banten resmi akan memajukan mantan Walikota Tangerang Selatan, Airin Rachmy Diany pada Pemilihan Gubernur Banten tahun 2024 mendatang.
Hal ini disampaikan langsung oleh Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Banten, Ratu Tatu Chasanah yang mengatakan bahwa memajukan Airin sebagai cagub adalah aspirasi dari para kader.
Menangapi hal tersebut, Komunikolog Politik Nasional Tamil Selvan mengatakan bahwa secara pandangan politik, akan lebih menguntungkan jika Airin diterjunkan pada pilgub DKI Jakarta daripada Pilgub Banten.
BERITA TERKAIT :Menurutnya secara behavior politik masyarakat cenderung mencari antitesa kepemimpinan yang berlangsung, sehingga jika bicara Banten maka efek ini akan memberi keuntungan bagi Rano Karno dan merugikan calon yang diusung oleh Golkar.
"Jika dilihat secara strategi politik, sangat disayangkan jika Airin diterjunkan di Banten yang notabene akan mencari antitesa Golkar. Sementara di DKI peluangnya cukup besar, paling tidak dalam posisi cawagub," terang Ketua Forum Politik Indonesia ini kepada awak media.
Pria yang akrab disapa Kang Tamil ini menerangkan bahwa banyak warga DKI Jakarta yang tinggal di Kota Tangsel dan turut menikmati kebijakan yang dibuat oleh Airin sewaktu menjabat Walikota, sehingga menurutnya hal ini akan membuat Airin menjadi satu-satunya calon Gubernur yang sudah berjasa bagi warga DKI, dan ini akan menjadi iklan gratis secara alamiah.
"Banyak warga ber-KTP DKI Jakarta yang berdomisili di Tangsel, mereka ini secara alamiah akan mengkampanyekan Airin di DKI atas manfaat yang telah mereka dapatkan. Jadi jika Airin tidak dipasang di DKI, maka Golkar jelas kehilangan kesempatan ini," tandasnya.