RN – Apes nian nasib Dele Alli. Dulu terbuang di Tottenham Hotspur, kini Everton juga mau melegonya.
Dele Alli sempat jadi salah satu pemain muda bersinar di Liga Inggris. Namun kini nasibnya, Alli sedang jatuh di jurang terdalam.
Seperti dikutip dari Mirror, Tottenham Hotspur melepas Dele Alli ke Everton pada Januari 2022. Alli dilepas dengan status bebas transfer sampai musim panas 2024, ketika kontraknya habis di Spurs.
BERITA TERKAIT :Pemain berusia 26 tahun itu musim lalu bikin 11 penampilan di Liga Inggris. Sayangnya, nihil gol dan assist.
Kabar terbaru, Everton mau mendepak Dele Ali. Dikabarkan, manajer Frank Lampard tidak puas dengan performa si pemain.
Faktor uang juga jadi penyebabnya. Musim panas 2024 nanti, Everton harus membayar 40 juta Poundsterling atau setara Rp 718 miliar ke Tottenham Hotspur, termasuk dari klausul bonus dan lainnya.
10 Juta Poundsterling pertama akan dibayar setelah Alli mencapai 20 penampilan untuk Everton, sisanya bergantung performa pemain dan hasil tim di lapangan.
Everton diketahui keberatan dengan angka besar tersebut. Maka di bursa transfer musim panas ini, The Toffees akan melego Dele Alli.
Namun langkah Everton diyakini tidak mudah. Everton harus kordinasi dulu dengan Spurs, sebab sudah punya janji akan membayar pemain dan mempermanenkannya.
Everton pun lagi butuh uang untuk belanja pemain baru. Maka jika Alli hengkang, Everton sudah pasti bisa menghemat pengeluaran.