Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Bus Primajasa Tabrak Truk di Tol Cipali, 2 Tewas 13 Terluka

Tori | Minggu, 03 Juli 2022
Bus Primajasa Tabrak Truk di Tol Cipali, 2 Tewas 13 Terluka
Truk pengangkut ayam usai ditabrak bus Primajasa di ruas Tol Cipali KM 93+600, Purwakarta, Minggu (3/7/2022)./Ist
-

RN - Dua orang tewas dan belasan lainnya terluka dalam kecelakaan di jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 93+600, Minggu (3/7/2022). 

Kepala Divisi Operasi Astra Tol Cipali, Sri Mulyono menyampaikan kecelakaan itu melibatkan truk Mitsubishi Coltdiesel nopol B-9883 -VDA dan bus Primajasa bernopol B-7291-FGA.

Peristiwa itu berawal saat truk melaju di jalur B, dari arah Cirebon menuju Jakarta. Diduga karena sopir kehilangan kendali kemudi, truk yang mengangkut ayam itu terperosok masuk ke median dan dan tertahan di wire rope (pagar pembatas yang terbuat dari sling baja) jalur A (Jakarta-Cirebon). Saat itu mobil truk mengalami kecelakaan tunggal. 

BERITA TERKAIT :
Mobil TV One Diseruduk Truk, Tiga Orang Tewas 
Tol Cipali Rawan Begal, Viral Komplotan Maling Ban Serep Kejar-Kejaran Dengan Polisi

Dalam waktu bersamaan, di jalur A melaju bus Primajasa dari arah berlawanan menghantam truk nahas itu sehingga kembali menimbulkan kecelakaan. 

"Secara tiba-tiba kendaraan satu yang tertahan di wire rope ditabrak oleh pengendara lain dari arah Jakarta menuju Cirebon. Posisi akhir kendaraan satu (truk) berada di median dan kendaraan 2 (bus) berada di ROW arah Cirebon," jelas dia.

Akibat kejadian itu, arus lalu lintas sempat tersendat. Namun masih bisa dilalui pengguna jalan.

Sri Mulyo menyampaikan, saat itu petugas layanan keselamatan Astra Tol Cipali langsung mengevakuasi 12 orang korban luka ringan, satu orang korban luka berat dan dua korban meninggal.

Para korban selanjutnya dibawa ke Rumah Sakit Radjak Hospital Kabupaten Purwakarta.

Dalam video yang beredar, bus mengalami kerusakan parah, begitu juga truk pengangkut ayam tampak hancur. Ayam yang dibawa truk berhamburan memenuhi ruas tol. Terlihat beberapa orang tampak tergeletak di bahu jalan, dengan kondisi mengenaskan.