Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Ada Kabar Baik Nih Bro..! Kualitas Udara di Jakarta Jauh Lebih Baik Gara-gara Ini

HW | Jumat, 28 Januari 2022
Ada Kabar Baik Nih Bro..! Kualitas Udara di Jakarta Jauh Lebih Baik Gara-gara Ini
Ilustrasi/net
-

RN - Kualitas udara di tahun 2022 alami peningkatan secara signifikan dan jauh lebih baik dibandingkan tahun sebelum- sebelumnya, Hal tersebut, seiring pasca adanya Pemberlakuan Pembatasan kegiatan.

Demikian pernyataan itu disampaikan oleh Kepala Laboratorium LH DKI Jakarta, Diah Ratna Ambarwati kepada wartawan di Jakarta, Jumat(28/01/2022).

Selain itu, kualitas udara yang cukup baik juga didukung oleh kesadaran masyarakat yang ingin melakukan uji emisi kendaraan.

BERITA TERKAIT :
Orang Kaya Berobat Ke Luar Negeri, Rp 90 Triliun Lenyap
Raja Dangdut Ajak Anggota FORSA Sukseskan Bulan Dana PMI 2024

Seperti yang dikatakan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Asep Kuswanto.

Dimana jumlah kendaraan bermotor yang ikut uji emisi naik 35 kali lipat atau menjadi 465.048 kendaraan.

"Upaya-upaya tersebut terus kita tingkatkan setiap tahunnya. Di tahun 2021, kami dengan agresif merangkul lebih banyak bengkel yang bisa menyediakan layanan uji emisi dan kampanye yang sangat intens,"ungkap Asep.

Pihaknya kata Asep, tak pungkiri kendala dengan lokasi uji emisi, maka dari itu, perlu adanya penambahan lokasi uji emisi.

"Semakin banyak lokasi uji emisi yang tersedia akan semakin cepat perbaikan kualitas udara di Jakarta," bebernya.