RN - Mayjen Maruli Simanjuntak resmi menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad). Pengangkatan itu tertuang dalam Surat Keputusan jabatan Pangkostrad, Pangkoarmada, dan Pangkoopsudnas yang ditandatangani Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, pada Jumat (21/1/2022).
Mengutip Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaran Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), menantu Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan itu memiliki harta Rp 51,65 miliar. Laporan ini disampaikan pada 29 Maret 2021 untuk periode 2020.
Adapun rinciannya, tanah dan bangunan mencapai sembilan bidang dengan nilai Rp 16,76 miliar. Tanah tersebut tersebar di Bandung, Jakarta, Bogor, dan Buleleng.
BERITA TERKAIT :Untuk kendaraan, dilaporkan ada tiga jenis motor yaitu Piaggio, Kawasaki dan BMW. Motor termahalnya adalah BMW K-75 Solo tahun 1995 dengan harga Rp 109 juta.
Sedangkan harta bergerak lainnya sejumlah Rp 1,12 miliar. Surat berharga mencapai 3,3 miliar dan kas dan setara kas mencapai Rp 17,34 miliar.
Harta lainnya, Maruli Simanjuntak melaporkan sebesar 12 miliar sehingga total harga yang ia miliki mencapai Rp 51,77 miliar.
Di luar itu, Maruli Simanjuntak memiliki utang sebesar Rp 120 juta. Dengan begitu, total harta kekayaannya mencapai Rp 51,65 miliar.