RN - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria berharap di tahun baru 2022 nanti pandemi Covid-19 di Jakarta semakin terkendali.
Menurutnya, kondisi pandemi yang terkendali akan memberikan pelaku usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) kesempatan untuk bangkit dan kembali bergeliat.
"Kita bisa pastikan ekonomi kita bisa bangkit, UMKM dan koperasi yang selama ini mendapatkan dampak yang luar biasa dari pandemi Covid," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (31/12/2021).
BERITA TERKAIT :Memasuki malam pergantian tahun, Satpol PP DKI Jakarta menerjunkan 1695 personel yang tersebar di 11 titik. Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin mengatakan personel Satpol PP akan diturunkan selama tiga hari.
"Personel yang akan disiagakan untuk kegiatan pergantian tahun pada 31 Desember 2021, dan 1-2 Januari 2022," ucap Arifin.
Untuk 1 Januari, jumlah personel yang disiagakan 1.055 orang. Pada 2 Januari, sebanyak 1.205 orang.
Arifin menuturkan, personel Satpol PP akan melaksanakan pengendalian ketertiban umum pada malam tahun baru di titik-titik ruang publik. Kemudian, melakukan pengawasan kepatuhan dan disiplin protokol kesehatan masyarakat dan pelaku usaha.
Selanjutnya, memonitor pelaksanaan acara keagamaan di tempat ibadah. Dan, tetap bersiaga sampai 2 Januari untuk antisipasi keramaian di objek wisata.
"Kami juga terus bersinergi dengan unsur TNI/Polri, seluruh perangkat pemerintah daerah lainnya dan perwakilan dari organisasi/lembaga kemasyarakatan di wilayah," pungkasnya.
Sementara itu, dalam rangka pergantian tahun, 11 ruas jalan di Jakarta menerapkan kebijakan crowd free night. Di 11 ruas jalan tersebut akan ditutup pada pukul 22.00 sampai 04.00 WIB.
11 lokasi tersebut yaitu;
1. Sudirman Thamrin
2. Monas
3. Kemayoran (Jl. Benyamin Sueb)
4. Kawasan PIK 2
5. Kawasan Danau Sunter
6. Kota Tua
7. Bulungan Barito
8. Kemang
9. Asia Africa
10. Senopati, Gunawarman,SCBD
11. Kanal Banjir Timur