Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Soal Bocah Keluyuran Minta-Minta, Pengamat: Anak Buah Anies Kinerjanya ABS

SN/RN | Senin, 26 Juli 2021
Soal Bocah Keluyuran Minta-Minta, Pengamat: Anak Buah Anies Kinerjanya ABS
Pengamat Kebijakan Publik UNIS Tangerang Adib Miftahul
-

RN - Pengamat Kebijakan Publik Adib Miftahul menilai kinerja level Sudin kebawa di Jakarta Utara kurang mendukung apa yang menjadi harapan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat penyampaian pesan di hari Anak Nasional Indonesia.

Hal ini, masih terbukti ditengah PPKM level 4 terdapat salah seorang anak tengah meminta-minta disalah satu kantor kecamatan di Jakarta Utara.

"Ya rata-rata anak buah Anies dari level 4 kebawa kinerjanya kurang maksimal. Laporannya cuma asal bapak senang. Yah jadi jangan kaget, kalau nanti selain bocah bawa tempat minta-minta makanan dan bantuan bawa tempat, ntar ada lagi yang lain, karena kinerjanya asal bapak senang," ucapnya, Senin(26/07/2021).

BERITA TERKAIT :
Dibikin Puas Hingga Letoy, Cewek Open BO Dibunuh Gara-Gara Minta Tambahan Duit Tips 
Jadi Caleg DPR Gagal, Ahmad Ali Cari Hoki Maju Pilkada Sulteng 

Akademisi dari UNIS Syekh Yusuf ini juga menyatakan, seharusnya DKI Jakarta contoh yang baik sebagai barometer persoalan ekonomi ditengah pandemi Corona. Terlebih APBD DKI Jakarta lebih besar dibandingkan daerah lain.

"Seharusnya persoalan ini di kontrol oleh Anies. Apalagi APBD DKI itu besar untuk mengcover itu, harusnya orang DKI bisa keluar dari pandemi duluan. Kalau bisa dimaksimalin dengan anggaran besar itu," pungkasnya.