RADAR NONSTOP - KONI DKI Jakarta menggelar rapat dengan KONI Kepulauan Seribu. Rapat sosialisasi ini untuk memilih Ketua Umum KONI Kepulauan Seribu yang baru.
Rapat digelar pada Rabu (7/11/2018) di Gedung Mitrapraja di kawasan Sunter, Jakarta Utara. Rombongan KONI DKI Jakarta yang dimpimpin Gde Sardjana dan Jamran diterima Wakil Bupati Kepulauan Seribu Junaedi.
BERITA TERKAIT :"Saya harap Ketua Umum KONI Kepulauan Seribu adalah sosok yang aktif dan mampu membangun dan membangkitkan olahraga," tegas Wakil Ketua Umum KONI DKI Jakarta Gde Sardjana.
Gde melanjutkan, tugas KONI ke depan sangat berat. Karena, di PON 2020 target Jakarta adalah merebut juara umum.
Selain itu menurut Gde, seperti saran dari Gubernur Anies Baswedan kalau tugas KONI adalah memasyarakatkan olahraga.
Seperti diketahui, calon ketua umum yang akan ikut maju minimal harus didukung dua cabang olahraga (cabor).