Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Syaikhu Ngaku Sudah Siap Jalani Tugas Sebagai Wagub DKI

RN | Rabu, 07 November 2018
Syaikhu Ngaku Sudah Siap Jalani Tugas Sebagai Wagub DKI
Ahmad Syaikhu - Net
-

RADAR NONSTOP - Mantan Wakil Wali Kota Bekasi, Ahmad Syaikhu, tampaknya sudah tidak sabar menduduki kursi bekas Sandiaga Uno. Kader PKS ini sudah siap menjalankan tugas sebagai pendamping Anies Baswedan.

Ahmad Syaikhu yang selama ini ‘diam’ mendadak angkat bicara. Menurutnya, kursi DKI 2 sudah terlalu lama kosong. Ia pun mendesak agar seluruh proses administrasi segera dijalankan.

“Prosesnya cukup lama, mungkin karena masalah mekanisme dan komunikasi antara Partai Gerindra dan PKS. Saat ini banyak kesamaan persepsi untuk menyegerakan berbagai agenda termasuk penggantian Wagub DKI," ujarnya.

BERITA TERKAIT :
APPKSI Minta Perlindungan Hukum Terkait Pengambilalihan Perkebunan Sawit Kelompok Tani Muaro Jambi 
Arus Bawah Prabowo Dukung Polri Usut Teror Di Tempo & KontraS, Diduga Ada Serangan Balik Mafia Ekonomi Dan Koruptor?

Syaikhu mengklaim, telah menjalin komunikasi bersama sejumlah tokoh di DKI Jakarta, seperti ulama hingga anggota DPRD setempat. “DPRD sudah sebagian dikomunikasikan setelah adanya penunjukan. Mudah-mudahan bisa berjalan baik," katanya.

Syaikhu juga mengaku siap menjalani tugas sebagai Wagub DKI. “Sesungguhnya apa yang disiapkan, ini kekuatan dari Sang Pencipta. Kita hanya berusaha saja dan semampunya ikhtiar, selebihnya sandarkan kepada Allah SWT termasuk proses politik, komunikasi dan lainnya," ujar berusaha tampil bijak. 

 

 

#Wagub   #PKS   #Gerindra