Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

PKS Usung 2 Calon, Gerindra Tunggal

RN/NS | Rabu, 24 Oktober 2018
PKS Usung 2 Calon, Gerindra Tunggal
M Taufik bersama Sandiaga
-

RADAR NONSTOP - Ketua Fraksi Partai Keadian Sejahtera (PKS) DPRD DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi mengatakan, fraksinya segera membawa dua nama bakal calon wagub berkomunikasi dengan pihak-pihak terkait.

“Kedua calon yang bakal kita usung segera dibawa berkomunikasi antar fraksi di DPRD, ” kata Suhaimi, Selasa (23/10).

Suhaimi mengatakan, Sekretaris DPW PKS DKI Agung Yulianto dan mantan Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu merupakan dua kandidat wagub DKI dari PKS.

BERITA TERKAIT :
Bos KIM Plus Kompak Absen Di Kampanye RIDO, Ogah Keseret Viral Janda Kaya
Dedi Mulyadi Sudah 71,5 Persen, Syaikhu Gak Laku Dan PKS Lagi Anjlok

Menurutnya, sejauh ini Syaikhu baru berkunjung ke Fraksi PKS di DPRD DKI Jakarta. Dia bisa meminta fraksi untuk menemaninya jika ingin bertemu dengan Ketua DPRD DKI Jakarta. Silaturahim semacam itu penting dilakukan oleh para kandidat wagub.

Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta Mohamad Taufik juga telah datang ke rumah dinas Prasetio. Taufik datang dan menyatakan diri sebagai cawagub yang disepakati oleh DPD Partai Gerindra DKI Jakarta.

Jabatan wagub DKI sudah kosong sejak Sandiaga Uno mengundurkan diri. Sandiaga mundur karena akan maju sebagai calon wakil presiden dalam Pemilihan Presiden 2019.

Terkait mekanisme penentuan pengganti Sandiaga, partai pengusung harus mengajukan dua nama pengganti kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Hingga kini belum ada nama calon yang masuk ke meja Anies.

 

#Wagub   #PKS   #Gerindra