Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Presiden Jokowi Prihatin Banyak Tenaga Medis Meninggal Akibat Covid-19

El Rahmi | Rabu, 02 September 2020
Presiden Jokowi Prihatin Banyak Tenaga Medis Meninggal Akibat Covid-19
Ilustrasi/net
-

RADAR NONSTOP - Presiden Joko Widodo memberikan ucapan belasungkawa sedalam-dalamnya terhadap tenaga medis yang meninggal dunia saat menangani pandemi Covid19. 

Presiden juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada tenaga medis yang berjibaku  tanpa sekat apapun, dengan penuh dedikasi dan profesional menangani Covid19. 

"Pemerintah mengajak setiap orang untuk disiplin memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak agar rumah sakit dan tenaga medis tidak kewalahan dalam menangani pasien Covid-19, dan berakibat kurang baik kepada tenaga medis," ujar Juru Bicara Presiden RI M. Fadjroel Rachman di Bogor, Rabu (2/9).

BERITA TERKAIT :
Megawati Muncul Usai Jokowi Turun Di Jateng & Jakarta, Tuding Aparat Gak Netral
Jokowi Getol Endorse RIDO, Dendam Ke PDIP Atau...?

Fadjroel menambahkan, tenaga medis dan rumah sakit harus senantiasa disiplin dalam menerapkan sistem pembatasan jam kerja (Shift), karena merupakan garda terakhir masyarakat bila terdampak Covid-19.

"Pemerintah  sudah menyiapkan segala hal yang diperlukan untuk melindungi tenaga medis kita, termasuk APD lengkap dan insentif lainya," lanjutnya. 

Selain itu, Presiden juga tidak lelah mengingatkan seluruh masyarakat Indonesia agar lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan  untuk dapat meringankan pekerjaan tenaga medis. .

Sebagai informasi tambahan, pada Senin (31/8) lalu, IDI (Ikatan Dokter Indonesia) mencatat sudah 100 orang dokter yang meninggal dunia akibat Covid-19 sejak Maret hingga Agustus 2020.