Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Wartawan DKI Berkurban, Ratusan Paket Daging Disalurkan Ke Warga Dan Ojek

BCR/RN | Sabtu, 01 Agustus 2020
Wartawan DKI Berkurban, Ratusan Paket Daging Disalurkan Ke Warga Dan Ojek
Pembagian Daging Kurban Koordinatoriat Wartawan Balaikota DKI Jakarta kepada Warga
-

RADAR NONSTOP- Sejumlah awak media yang tergabung dalam Koordinatoriat Wartawan Balaikota – DPRD DKI Jakarta, mengelar kegiatan Kurban dalam rangka Merayakan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah, Sabtu (1/8/2020).

Sebanyak 300 kantong isi daging dibagikan kepada Satuan Pengaman Dalam (Pamdal) Kantor Gubernur DKI Jakarta dan warga serta para Tukang ojek disekitar kawasan Kebun Sirih, Jakarta Pusat

Ketua Koordinatoriat Wartawan DKI Jakarta, Sammy Edward Watimena mengatakan, kegiatan mereka sebagai rasa syukur kepada Allah SWT dan momentum untuk menumbuhkan jiwa kemanusiaan para awak media kepada masyarakat.

BERITA TERKAIT :
Duit Bansos DKI Rp 802 Miliar, Jangan Sampai Yang Kaya Dapat Bantuan
Jakarta Masih Ibu Kota, IKN Masih Berantakan?

“ Kondisi saat ini, di tengah pandemi virus corona, sedekah akan sangat bermakna, berapa pun jumlahnya. Kami berdoa ini bisa memberikan mamfaat bagi semua orang,” ucap Sammy.

Sammy menuturkan,  berkurban merupakan kegiatan pertama kali wartawan Balai Kota selama sejarah berdirinya Koordinatoriat Wartawan Balaikota-DPRD DKI Jakarta. Dia berharap, kehadiran Koordinatoriat Wartawan DKI Jakarta bisa meringankan beban anggota dan warga sekitar saat menghadapi Pandemi Covid-19 ini.

"Ini pertama kalinya kami resmi mengadakan kurban. Kalau secara individu anggota, mungkin banyak. Saya harap, kemitraan yang terjalin dengan SKPD, DPRD dan BUMD semakin terjalin baik. Karena, kolaborasi wartawan dengan perangkat di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta harus tetap dijalankan demi mencapai kota yang maju dan bahagia warganya," kata Sammy.