RADAR NONSTOP - Tepat di HUT ke-493 DKI Jakarta ada hadiah menarik dari Anies Baswedan untuk warga Ibu Kota. Bukan voucher, uang atau benda, kali ini lebih berharga dari materi apapun.
Tepat di HUT ke-493, setelah selama tiga bulan lebih terus menerus dihantui Covid -19, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan hadiah berupa kabar gembira. Penularan Covid -19 di Ibu Kota terkendali dan PSBB transisi bisa dilanjutkan.
"Saya terima report evaluasi dari tim Fakultas Kesehatan Masyarakat UI. Mereka yang lakukan monitoring. Pagi ini hasilnya alhamdulillah, hasilnya transisi bisa dilanjutkan, penularan terkendali," katanya di Jakarta, Senin (22/6/2020).
BERITA TERKAIT :Dia menyebut pengendalian penularan berjalan cukup baik dengan adanya tracing kasus dan pengetesan. Meski saat ini jumlah temuan kasus positif DKI masih bertambah, namun itu karena Jakarta aktif mencari dan melakukan tes pada masyarakat.
"Dulu yang dites yang lapor sakit, sekarang kita keluar terjun lakukan tracing dan tes dan kita temukan orang terpapar. Kita temuka lebih banyak lagi terpapar karena kita aktif mencari," jelasnya.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menyebut penularan Covid-19 bisa terkendali bukan hanya kerja pemerintah melainkan juga masyarakat.
"Ini juga karena masyarakat, yang bisa memilih untuk diam di rumah, patuh protokol," tutup Anies.
Diketahui DKI menerapkan masa transisi hingga akhir Juni 2020. Transisi itu bisa dicabut sewaktu-waktu apabila ditemukan peningkatan kasus covid secara tajam.