Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Usung Calon Tangguh, Banteng Pede Kuasai Jawa Barat

YDH | Jumat, 15 Mei 2020
Usung Calon Tangguh, Banteng Pede Kuasai Jawa Barat
Babeh M2 (tengah) di acara konsolidasi PDIP.
-

RADAR NONSTOP - Diam-diam PDIP terus bergerak. Konsolidasi pemenangan pilkada tetap dilakukan saat pandemi Corona. 

Hal ini dikatakan Bidang Pemenangan Pemilu DPD PDIP Jawa Barat H Mochtar Mohamad. "Kita terus menggerakkan mesin partai," ungkapnya dalam siaran pers yang diterima wartawan, Jumat (15/5). 

Mantan Wali Kota Bekasi yang akrab disapa Babeh M2 ini menyatakan, semangat kader di akar rumput harus tetap dijaga. "Kita yakin bisa mendominasi kemenangan di pilkada," ucapnya.

BERITA TERKAIT :
RIDHO 48 Persen, Inikah Kiamat Kecil PKS Di Kota Bekasi
Animo Warga Berkurang, LMK RW 13 Penjaringan Nilai Pligub 2024 di Jakarta Alami Kemerosotan

Diketahui, PDIP sudah melakukan penjaringan di kabupaten dan kota. Beberapa nama yang diusung partai berlogo Banteng itu umumnya didominasi kader internal.

1. Kabupaten Pangandaran.

Calon Bupati yaitu: H. Jeje Wiradinata (PDl Perjuangan). Calon Wakil Bupati yaitu: H. Ujang Endin (PDl Perjuangan).

2. Kabupaten Tasikmalaya.

Calon Bupati yaitu: H. Ade Sugianto (PDl Perjuangan). Calon Wakil Bupati yaitu: Cecep Nurul Yakin (PPP).

3. Kabupaten Cianjur.

Calon Bupati yaitu: H. Herman Suherman, ST (PDl Perjuangan). Calon Wakil Bupati yaitu: H. TB Mulyana (Golkar).

4. Kota Depok.

Calon Wali Kota yaitu: Pradi Supriyatna (Gerindra). Calon Wakil Wali Kota yaitu: Hj. Afifa Alia, ST (PDl Perjuangan).

5. Kabupaten Karawang.

Calon Bupati yaitu: dr. Yesi Karya Lianti MARS (PDl Perjuangan). Calon Wakil Bupati yaitu: Firlie Hanggodo Ganinduto (Golkar).

6. Kabupaten Bandung.

Calon Bupati yaitu: Hj. Yena Iskandar Ma'soem (PDl Perjuangan).

7. Kabupaten Indramayu.

Calon Bupati yaitu: Hj. Nina Agustina Da'I Bachtiar (PDl Perjuangan).

8. Kabupaten Sukabumi.

Calon Bupati atau Wakil Bupati PDI Perjuangan yaitu: a). H. Sofyan Effendi. b). H. Sirojudin.

"Kami optimis. Dalam persiapan untuk memenangkan pilkada, konsolidasi dari anak ranting (PAC) hingga tingkat RW harus terus bergerak. Jika ini sudah tersusun maka mesin partai sudah siap tempur," ungkap Babeh. 

 

 

 

#Pilkada   #Jabar   #PDIP   #