RADAR NONSTOP - Survei kinerja kepala daerah dicibir. Sebab, saat ini bangsa sedang bersama-sama melawan Corona dan bukan lagi pemilu.
Praktisi multimedia telematika dan mantan Menpora Roy Suryo lewat akun Twitter @KRMTRoySuryo2, Sabtu (18/4) menyentil lembaga survei.
"Di saat-saat #BersatuLawanCorona seperti sekarang ini yang diperlukan bukanlah survei-survei beginian, tetapi aksi nyata dari pemerintah yang benar-benar merata dan dirasakan masyarakat," kata Roy Suryo dalam akun twitternya.
BERITA TERKAIT :"Lembaga-lembaga survei juga sebaiknya kerjakan hal lebih bermutu, kita lagi menghadapi Covid-19 bukan mau pemilu," lanjut mantan Menpora ini.
Diketahui, lembaga survei Saiful Mujani Research Center (SMRC) merilis survei terbaru bahwa 52 persen warga menilai pemerintahan Joko Widodo-Maruf Amin cepat dalam menangani Covid-19. Sementara 41 persen lainnya menilai pemerintah cenderung lambat.
Sedangkan dari survei di sejumlah provinsi, Jateng dianggap tercepat dalam penanganan Covid-19 dengan persentase 73 persen, disusul Jatim 68 persen, dan Jakarta 62 persen. Sementara yang dianggap lambat menangani yakni Banten dan Sulsel sebesar 50 persen dan Jabar 49 persen.