Berita Indonesia terkini politik, ekonomi, megapolitan , Politik, senayan, nasional balaikota, olahraga, lifestyle dan hiburan ditulis lengkap dan mendalam - Radarnonstop.co

Fabinho Sukses Bikin Bos Gelisah

ERY | Jumat, 29 November 2019
Fabinho Sukses Bikin Bos Gelisah
Fabinho - Net
-

RADAR NONSTOP – Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengkhawatirkan cedera yang dialami Fabinho dalam pertandingan melawan Napoli.

Liverpool hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Napoli pada matchday kelima Grup E Liga Champions di Stadion Anfield, Kamis (28/11) dini hari WIB.

Il Parteinopei unggul terlebih dulu lewat Dries Martens di babak pertama. Laskar Merah mampu menyamakan kedudukan selepas jeda lewat gol Dejan Lovren.

BERITA TERKAIT :
Nerazzurri Siap Pulangkan Federico Chiesa Tahun Depan
Salah Nafsu Borong Semua Gelar

Hasil imbang ini membuat Liverpool belum menyegel tiket ke fase gugur. Mereka bakal melakoni laga penentuan dengan menghadapi Red Bull Salzburg di matchday terakhir Grup E.

Nasib buruk The Reds di laga kontra Napoli bertambah dengan cederanya Fabinho. Pemain asal Brasil ini bermasalah dengan pergelangan kakinya akibat tertimpa badan dari Hirving Lonzano.

Ia kemudian tak mampu melanjutkan laga dan harus digantikan dengan Georginio Wijnaldum. Cederanya Fabinho ini membuat cemas Klopp. Manajer asal Jerman ini berharap cedera yang dialami mantan pemain AS Monaco ini tidak begitu parah.

“Hal terbesar di malam ini adalah cedera Fabinho, ini sesuatu yang sangat krusial," kata Klopp, seperti dikutip dari Sky Sports.

"Tentu saja itu terjadi terlalu awal dan kita semua berharap itu tidak terlalu serius. Namun itu cukup menyakitkan dan terjadi di daerah yang tentu saja, Anda tidak ingin merasakan kesakitan. Itu di sekitar pergelangan kaki," lanjutnya.